dc.description.abstract | Kualitas pelayanan yang diinginkan masyarakat adalah pelayanan yang
sesuai harapan maupun melebihi standar pelayanan yang ada. Namun saat ini apa
yang diinginkan masyarakat belum semuanya terpenuhi itu disebabkan adanya tingkat
profesionalisme pegawai yang kurang. Padahal dalam sebuah organisasi
pemerintahan baik buruknya pelayanan yang diberikan tergantung SDM yang ada di
dalamnya yaitu para pegawai.
Dalam sebuah organisasi khususnya organisasi yang digerakkan oleh instansi
pemerintahan seharusnya terwujud sikap profesionalisme dari setiap lini pegawainya,
dengan demikian tentu akan terwujud suatu kualitas pelayanan yang baik, melebihi
standar pelayanan yang telah ada. Suatu organisasi pemerintah dikatakan baik
maupun tidaknya tergantung dari pegawai atau SDM yang mengelola didalamnya,
maka dengan adanya peningkatan profesionalisme pegawai diharapkan organisasi
tersebut dapat memberikan pelayanan yang baik ataupun berkualitas sehingga dapat
meningkatkan keunggulan daya saing terhadap organisasi lainnya terutama organisasi
pemerintahan serta dapat memuaskan masyarakat atau peserta yang terkait di dalam
sebuah organisasi tersebut. Profesionalisme dapat diukur melalui tiga indikator yaitu
kemampuan pegawai, dedikasi pegawai, dan etika profesi pegawai. Sedangkan
kualitas pelayanan dapat diukur melalui lima indikator kualitas pelayanan yaitu
keandalan, daya tanggap, jaminan, empati, dan bukti fisik. Tujuan penelitian ini
adalah untuk mengetahui apakah ada hubungan antara profesionalisme pegawai
vii
dengan kualitas pelayanan penerbitan KTP dan KK di Kantor Kecamatan Gambiran
Kabupaten Banyuwangi dan untuk mengetahui pelayanan yang diberikan oleh
aparatur Kecamatan Gambiran sudah memenuhi keinginan dan kebutuhan
masyarakat.
Jenis penelitian ini adalah penelitian hubungan asosiatif/ asosiatif simetrik.
Lokasi penelitian di Kantor Kecamatan Gambiran Kabupaten Banyuwangi. Teknik
pengambilan sampel dengan Nonprobability sampling secara spesifik menggunakan
sampling insidental. Penelitian ini menggunakan teknik analisis data kuantitatif
dengan mengumpulkan data yang dinyatakan dengan angka. Kemudian dianalisis
dengan menggunakan metode statistik non parametrik Rank Spearman untuk
mengetahui ada tidaknya hubungan antara profesionalisme pegawai dengan kualitas
pelayanan umum di Instansi Pemerintah Kecamatan Gambiran Kabupaten
Banyuwangi. Hasil korelasi sebesar 0,996 sedangkan nilai pada tabel kritis untuk nilai
rho sebesar 0,279. Hal ini menunjukkan bahwa perhitungan korelasi lebih besar dari
harga kritisnya. Maka penelitian ini menolak Ho dan menerima Ha, sehingga terdapat
hubungan antara profesionalisme pegawai dengan kualitas pelayanan penerbitan KTP
dan KK di Kantor Kecamatan Gambiran Kabupaten Banyuwangi. | en_US |