Show simple item record

dc.contributor.authorJANNAH, Alifia Wardhatul
dc.date.accessioned2024-03-27T06:38:09Z
dc.date.available2024-03-27T06:38:09Z
dc.date.issued2023-07-20
dc.identifier.nim190210103001en_US
dc.identifier.urihttps://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/120265
dc.descriptionvalidasi_repo_firli_Desember_2023_18; Finalisasi oleh Taufik Tgl 27 Maret 2024en_US
dc.description.abstractPeningkatan penggunaan plastik menyebabkan permasalahan lingkungan. Hal ini dikarenakan limbah plastik memerlukan waktu hingga ribuan tahun untuk dapat terdegradasi secara alami di lingkungan. Salah satu ragam plastik yang menjadi pencemar terbanyak adalah kantung plastik. Beragam upaya untuk mengatasi permasalahan limbah plastik yang dilakukan oleh masyarakat seperti langkah 3R (Reduce, Reuse, Recycle) dan pembakaran sampah masih belum efektif dalam penerapannya, justru memberikan dampak lingkungan lainnya. Oleh karena itu diperlukan alternatif solusi yang lebih efektif dalam mengatasi permasalahan banyaknya limbah kantung plastik. Alternatif solusi untuk mengatasi permasalahan limbah kantung plastik dapat menggunakan biodegradator. Salah satu agen biologi yang dapat melakukan biodegradasi plastik adalah larva Tenebrio molitor L. atau dikenal dengan ulat hongkong. Larva serangga ini dapat mendegradasi plastik dikarenakan terdapat simbion bakteri dalam ususnya yang mensekresikan enzim depolimerisasi plastik yaitu enzim hydrolase dan oksidoreduktase. Selain itu tipe mulutnya berupa mulut pengunyah menunjang kemampuan makannya untuk mengoyak berbagai jenis makanan termasuk plastik. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh variasi ketebalan kantung plastik terhadap degradasi, digesti, dan kesintasan larva Tenebrio molitor L. Hasil penelitian ini menjadi bahan materi dalam penyusunan leaflet sebagai media informasi bagi masyarakat umum. Penelitian ini dilakukan pada bulan Februari hingga April 2023 di Laboratorium Konservasi Hayati Sub Laboratorium Bioremediasi CDAST Universitas Jember menggunakan larva Tenebrio molitor L. instar 13 dan sampel sebanyak 300 larva kelompok kontrol, 300 larva kelompok perlakuan 1, serta 300 larva kelompok perlakuan 2. Dengan ketentuan tiap botol berisi 100 larva dengan 3 kali pengulangan. Kelompok kontrol diberi pakan berupa konsentrat pakan ayam fase starter, kelompok perlakuan 1 (P1) diberi pakan berupa kantung plastik HDPE ketebalan 0,01mm, dan kelompok perlakuan 2 (P2) diberi pakan berupa kantung plastik HDPE ketebalan 0,02mm. Parameter degradasi yang diukur yaitu selisih massa awal dengan massa akhir plastik yang dikonsumsi oleh larva Tenebrio molitor L. Parameter digesti yang diukur adalah perbandingan jumlah dan ukuran fragmen plastik yang masuk kedalam organ pencernaan larva Tenebrio molitor L. yaitu crop, intestinum, dan rektum. Parameter kesintasan diukur dari persentase larva Tenebrio molitor L. yang hidup tiap harinya selama 10 hari penelitian. Parameter validasi leaflet adalah skor penilaian dari validator. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh dari variasi ketebalan kantung plastik terhadap degradasi, digesti, dan kesintasan larva Tenebrio molitor L. Semakin besar ketebalan kantung plastik yang didegradasi maka semakin rendah kemampuan degradasi, digesti, dan kesintasannya. Degradasi tertinggi terjadi pada P1 (kantung plastik HDPE ketebalan 0,01mm) sebesar 0,001 (±0,00052)mg/hari, kemudian P2 (berupa kantung plastik HDPE ketebalan 0,02mm) sebesar 0,0004 (±0,00028)mg/hari, dan terendah kontrol (konsentrat pakan ayam fase starter) sebesar 0 (±0,0000)mg/hari dengan perlakuan tidak diberi pakan plastik. Digesti tertinggi terjadi pada P1 dimana ditemukan rerata total 0,4568 (±1,65728) fragmen dengan ukuran kecil sedangkan P2 terendah yaitu ditemukan 0,4012 (±2,09839) fragmen dengan ukuran sedang dan kecil, dan pada kelompok kontrol tidak temukan plastik. Kesintasan tertinggi terjadi pada P1 (98,6333 ±1,86591%) berikutnya pada pada P2 sebesar 98,5 (±1,85231)% dan yang terkecil terjadi kontrol sebesar 97,7667 (±2,90877)%. Hasil validasi leaflet menunjukkan rerata persentase sebesar 89,14%. Hal ini berarti leaflet sangat valid atau layak untuk dijadikan media informasi penyebarluasan hasil penelitian.en_US
dc.description.sponsorshipDrs. Wachju Subchan, M.S., Ph.D. Abdu Rohman, S.Si., M.Sc.en_US
dc.language.isootheren_US
dc.publisherFakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikanen_US
dc.subjectDIGESTIen_US
dc.subjectDEGRADASIen_US
dc.subjectULAT HONGKONGen_US
dc.subjectTENEBRIO MOLITORen_US
dc.titlePengaruh Ketebalan Kantung Plastik terhadap Degradasi, Digesti, dan Kesintasan Larva Tenebrio molitor L. (Coleoptera: Tenebrionidae), serta Pemanfaatannya sebagai Bahan Materi Leafleten_US
dc.typeSkripsien_US
dc.identifier.prodiPendidikan Biologien_US
dc.identifier.pembimbing1Drs. Wachju Subchan, M.S., Ph.D.en_US
dc.identifier.pembimbing2Abdu Rohman, S.Si., M.Sc.en_US
dc.identifier.validatorvalidasi_repo_firli_Desember_2023_18en_US
dc.identifier.finalizationTaufiken_US


Files in this item

Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record