dc.description.abstract | Fokus penelitian ini adalah pengembangan ekowisata bahari kawasan wisata Watu Ulo berbasis community based tourism di wilayah Dusun Payangan, Desa Sumberejo Kecamatan Ambulu Kabupaten Jember. Luaran penelitian ini adalah berupa Model Pengembangan Ekowisata Bahari Berbasis Community Based Tourism Di Kawasan Wisata Watu Ulo Kabupaten Jember Jawa Timur. Konsep yang mendukung penelitian ini adalah Konsep ekowisata, pariwisata berkelanjutan, konsep kelembagaan, dan konsep pemberdayaan masyarakat.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan paradigma naturalistik. Teknik pengumpulan data menggunakan metode pengamatan (observasi) terhadap potensi ekowisata, wawancara (indepth interview) dengan pihak-pihak terkait, seperti pihak pengelola ekowisata, Dinas Pariwisata, dan masyarakat sekitar. Aspek kajian meliputi: 1) kajian potensi pasar; 2) kajian pengembangan produk dan paket ekowisata; 3)
kajian kelembagaan stakeholders; 4) kajian pelibatan masyarakat lokal dalam aktivitas ekowisata. Analisis dilakukan adalah analisis institusi, analisis stakeholders, dan analisis kriteria kecukupan ekowisata.
Hasil penelitian adalah berupa model arahan/rancangan kebijakan pengembangan produk, peningkatan peran stakeholders, peningkatan kapasitas stakeholder, penyelenggaraan paket wisata. | en_US |