Show simple item record

dc.contributor.authorMarinda Resti Sar
dc.date.accessioned2013-12-20T05:58:42Z
dc.date.available2013-12-20T05:58:42Z
dc.date.issued2013-12-20
dc.identifier.nimNIM070210102110
dc.identifier.urihttp://repository.unej.ac.id/handle/123456789/11149
dc.description.abstractains-Fisika adalah mata pelajaran yang sulit bagi beberapa Sekolah Menengah Pertama, termasuk salah satunya adalah SMP Negeri 12 Jember. Dari data hasil observasi pra siklus yang dilakukan pada siswa kelas VII B SMP Negeri 12 Jember, ditemukan aktivitas belajar siswa rendah dengan indikator aktivitas belajar siswa meliputi: memperhatikan penjelasan guru, mencatat materi yang sedang diajarkan, mengajukan pertanyaan, mengerjakan tugas dan menjawab pertanyaan guru diperoleh rata-rata persentase aktivitas belajar siswa sebesar 31,58 %. Ketuntasan hasil belajar siswa juga rendah yaitu hanya 26,31% yang siswa mendapat nilai ≥ 70. Berdasarkan uraian di atas, maka diperlukan perbaikan model pembelajaran yaitu dengan model cooperative learning tipe Think Pair Share (TPS) disertai eksperimen. Model ini memiliki kelebihan yaitu: dapat diterapkan pada semua kelas atau tingkatan, kecenderungan belajar siswa menjadi lebih bermakna, lebih berorientasi pada keaktifan belajar siswa; bagi siswa, dapat saling membantu meningkatkan hasil belajar. Rumusan masalah dari penelitian ini yaitu: 1) Bagaimanakah peningkatan aktivitas belajar Sains-fisika menggunakan modifikasi model cooperative learning tipe Think Pair Share (TPS) disertai eksperimen pada siswa kelas VII B SMP Negeri 12 Jember Tahun Ajaran 2011/2012?; 2) Bagaimanakah peningkatan ketuntasan hasil belajar Sains-fisika menggunakan modifikasi model cooperative learning tipe Think Pair Share (TPS) disertai eksperimen pada siswa kelas VII B SMP Negeri 12 Jember Tahun Ajaran 2011/2012?. vii Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan peningkatan aktivitas belajar dan ketuntasan hasil belajar belajar Sains-fisika menggunakan modifikasi model cooperative learning tipe Think Pair Share (TPS) disertai eksperimen pada siswa kelas VII B SMP Negeri 12 Jember Tahun Ajaran 2011/2012 Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas dengan subjek penelitian yang sudah ditetapkan, yaitu siswa kelas VII B SMP 12 Jember tahun ajaran 2011/2012 dan dilaksanakan pada tanggal 13 Januari sampai dengan 27 Januari 2012. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah siklus hopkins. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dokumentasi, dan tes. Data yang didapatkan adalah aktivitas guru dan aktivitas siswa selama proses pembelajaran berlangsung dan hasil belajar pada siklus I dan siklus II serta hasil wawancara dengan guru bidang studi dan siswa. Dari data hasil analisis aktivitas belajar didapatkan bahwa besarnya persentase aktivitas belajar siswa pada pra siklus secara klasikal sebesar 31,58%. Aktivitas belajar siswa secara klasikal mengalami peningkatan, ini dapat terlihat dari peningkatan aktivitas dari pra-siklus ke siklus I maupun siklus II yaitu pada siklus I aktivitas siswa secara klasikal mengalami peningkatan sebesar 34.73%. dari 31,58% menjadi 66,31% yang termasuk dalam kriteria aktif. Pada siklus II aktivitas belajar siswa secara klasikal mengalami peningkatan sebesar 48,07%, dari 31,58% menjadi 79,65% yang termasuk dalam kriteria aktif. Peningkatan aktivitas dan ketuntasan hasil belajar Sains-fisika siswa berdasarkan analisis Normalized Gain yaitu aktivitas belajar pada siklus I sebesar 0,5 yang tergolong sedang dan peningkatan pada siklus II sebesar 0,7 yang tergolong tinggi. Peningkatan ketuntasan hasil belajar Sains-fisika siswa pada siklus I sebesar 0,33 dan peningkatan pada siklus II sebesar 0,42 yang tergolong sedang. Berdasarkan hasil dan analisis data yang ditunjukkan pada siklus I dan siklus II, dapat disimpulkan bahwa aktivitas belajar dan ketuntasan hasil belajar Sains-fisika siswa kelas VII B SMP 12 Jember tahun ajaran 2011/2012 menggunakan modifikasi model pembelajaran cooperative learning tipe Think Pair Share (TPS) disertai eksperimen mengalami peningkatan pada kategori sedang.en_US
dc.language.isootheren_US
dc.relation.ispartofseries070210102110;
dc.subjectAINS-FISIKA MENGGUNAKAN MODIFIKASI MODEL COOPERATIVE LEARNING TIPE THINK PAIR SHAREen_US
dc.titleENINGKATKAN AKTIVITAS BELAJAR DAN KETUNTASAN HASIL BELAJAR SAINS-FISIKA MENGGUNAKAN MODIFIKASI MODEL COOPERATIVE LEARNING TIPE THINK PAIR SHARE (TPS) DISERTAI EKSPERIMEN PADA SISWA KELAS VII B SMP NEGERI 12 JEMBER TAHUN AJARAN 2011/2012en_US
dc.typeOtheren_US


Files in this item

Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record