dc.description.abstract | Wilayah Sub DAS Asem merupakan bagian dari Kabupaten Lumajang yang
memiliki peran penting dalam ketersediaan air di Kecamatan Lumajang. Banjir
seringkali terjadi di wilayah Sub DAS Asem yang disebabkan perubahan cuaca yang
tidak menentu dan kondisi tata guna lahan yang berubah. Hal ini yang menjadi dasar
penelitian dalam mengetahui kondisi daya dukung Sub DAS Asem. Pada penelitian
ini digunakan metode penilaian kinerja Sub DAS berdasarkan dengan lima indikator
yaitu kondisi lahan, tata air, sosial ekonomi, investasi bangunan dan pemanfaatan
wilayah dan ruang. Pada kondisi lahan memiliki bobot penilaian sebesar 40%,
kondisi tata air memiliki bobot penilaian sebesar 20%, kondisi sosial ekonomi
memiliki bobot 20%, kondisi investasi bangunan memiliki bobot 10% dan kondisi
pemanfaatan ruangan wilayah memiliki bobot 10%. Seluruh akumulasi penilaian
diklasifikasikan berdasarkan kategori kondisi daya dukung DAS.
Hasil analisi pada penelitian ini menunjukkan di Sub DAS Asem pada tahun
2009 kondisi lahan memiliki akumulasi nilai 37.50, Kondisi tata air memiliki
akumulasi penilaian sebesar 12.50, kondisi sosial ekonomi memiliki akumulasi
penilaian sebesar20.25, investasi bangunan air memiliki akumulasi penilaian 6.25 dan
pemanfaatan ruang dan wilayah memiliki akumulasi penilaian 10.00. Sedangkan pada
tahun 2019 kondisi tata air memiliki akumulasi penilaian sebesar 35.00, kondisi tata
air memilik penilaian sebesar 17.25, kondisi sosial ekonomi memilik akumulasi
penilaian 17.25, investasi bangunan memiliki akumulasi penilaian 6.25 dan
pemanfaatan ruang dan wilayah memilik akumulasi penilaian 10.00. Pada tahun 2009
total seluruh parameter adalah 86.50 sedangkan tahun 2019 sebesar 88.75. Maka
dapat disimpulkan secara keseluruhan daya dukung Sub DAS Asem tetap dalam
kondisi baik. Dalam hal ini pengelolaan Sub DAS pelu dipertahankan pada kondisi baik. Namun dapat juga ditingkatkan upaya pengelolaan Sub DAS untuk menjaga
potensi sumber daya air agar dapat terus dimanfaatkan secara berkelanjutan | en_US |
dc.description.sponsorship | Dr. Ir. Gusfan Halik, S.T., M.T ; Dosen Pembimbing
Retno Utami A. Wiyono, S.T.,M.Eng, Ph.D | en_US |