Show simple item record

dc.contributor.authorNUR, Indah Masyrifah
dc.date.accessioned2022-06-27T16:38:51Z
dc.date.available2022-06-27T16:38:51Z
dc.date.issued2021-10-15
dc.identifier.urihttp://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/107810
dc.description.abstractMuncar merupakan penghasil ikan terbesar kedua di Indonesia pada tahun 1980 sehingga Industri pengolah ikan didirikan sebagai upaya meningkatkan nilai jual ikan. Perkembangan industri ini tidak diimbangi dengan tata kelola bahan sisa produksi yang disebut dengan limbah. Sehingga permasalahan limbah yang terjadi di daerah industri khususnya di Desa Kedungrejo masih berlangsung hingga saat ini. Limbah cair merupakan limbah yang mendominasi industri pengolah ikan. Limbah cair menimbulkan kerusakan lingkungan yaitu merusak ekosistem saluran air yang dilewati baik selokan, sungai, maupun laut. Kerusakan ekosistem laut akibat limbah cair meyebabkan hasil laut di Muncar menurun, sehingga musim paceklik terjadi secara berangsur-angsur. Limbah cair industri pengolah ikan selain merusak lingkungan juga menimbulkan aroma yang tidak sedap. Meskipun demikian, pada lokasi pembuangan limbah cair dijumpai beberapa orang yang sedang mengumpulkan dan memanfaatkan limbah cair. Limbah cair tersebut dimanfaatkan menjadi produk baru yang berkontribusi dalam peningkatan pendapatan masyarakat yang mengolahnya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan kontribusi pemanfaatan limbah cair industri pengolah ikan pada peningkatan pendapatan masyarakat nelayan lokal di Desa Kedungrejo. Pendekatan penelitian ini adalah kualitatif dengan jenis penelitian yang digunakan adalah studi deskriptif. Teknik penentuan informan dan lokasi penelitian adalah purposive. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini diantaranya wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan meliputi reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan dan verifikasi. Kemudian pada teknik keabsahan data dalam penelitian ini menggunakan teknik triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukkan bahwa limbah cair industri pengolah ikan di Desa Kedungrejo dapat dimanfaatkan menjadi minyak ikan dan petis ikan. Minyak ikan dari pemanfaatan limbah cair tidak dapat dikonsumsi manusia melainkan digunakan sebagai campuran pakan ternak, sedangkan petis ikan yang dimanfaatkan dari limbah cair berupa air sisa rebusan ikan dapat dikonsumsi oleh manusia. Aktivitas memanfaatkan limbah cair industri pengolah ikan mampu meningkatkan pendapatan masyarakat nelayan lokal, diketahui terdapat peningkatan pendapatan masyarakat sebelum mengolah limbah dan setelah mengolah limbah. Peningkatan pendapatan setiap masyarakat berbeda-beda tergantung pada jumlah limbah yang diolah dan jenis produk yang dihasilkan. Mengolah limbah dilakukan oleh masyarakat nelayan pada saat musim paceklik. Dalam proses pengolahan limbah masyarakat membutuhkan tenaga kerja lebih, sehingga dapat membuka lapangan pekerjaan baru. Pemanfaatan limbah cair yang dilakukan oleh masyarakat dapat mengurangi dampak kerusakan lingkungan akibat limbah cair, karena dalam pemanfaatannya masyarakat memanfaatkan kandungan lemak dan minyak dalam limbah. Dengan demikian dapat mengurangi volume limbah yang terbuang dan kerusakan lingkungan yang terjadi akibat limbah cair industri pengolah ikan. Berdasarkan uraian sebelumnya, maka dapat disimpulkan hal-hal sebagai berikut, 1)Pemanfaatan limbah menjadi solusi permasalahan limbah cair di Desa kedungrejo sekaligus meningkatkan kesejahteraan sosial karena telah memenuhi tiga kriteria kesejahteraan yaitu dapat mengelola limbah cair yang notabene menjadi masalah sosial mejadi produk olahan yang memiliki nilai jual. 2)Memenuhi kebutuhan masyarakat nelayan lokal yang memanfaatkan limbah karena menjadi pekerjaan alternative dan menerima tenaga kerja sehingga mampu meningkatkan pendapatan masyarakat yang mengolah limbah cair. 3)Memaksimalkan peluang dalam mengolah limbah cair untuk mengurangi pencemaran lingkungan akibat limbah cairen_US
dc.description.sponsorshipArif, S. Sos., M. AP ; Dosen Pembimbingen_US
dc.language.isootheren_US
dc.publisherFakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politiken_US
dc.subjectLimbah Cair Industrien_US
dc.subjectIkanen_US
dc.subjectPendapatan Masyarakaten_US
dc.subjectNelayan Lokalen_US
dc.titleKontribusi Pemanfaatan Limbah Cair Industri Pengolah Ikan Pada Peningkatan Pendapatan Masyarakat Nelayan Lokal (Studi Deskriptif Masyarakat Nelayan di Desa Kedungrejo Kecamatan Muncar Kabupaten Banyuwangi)en_US
dc.title.alternativeThe Contribution Utilitazation of Fish Factory Liquid Waste to Increase the Income of Local Fishing Communities (Descriptive Study of Fishing Communities in Kedungrejo Village Muncar Sub District Banyuwangi Regency)en_US
dc.typeOtheren_US


Files in this item

Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record