Pengaruh Paparan Medan Magnet Extremely Low Frequency (Elf) Terhadap Nilai Derajat Keasaman (Ph) Dan Daya Hantar Listrik Pada Proses Dekomposisi Tahu
Abstract
Gelombang elektromagnetik adalah gelombang yang terdiri dari medan listrik dan medan magnet. Gelombang elektromagnetik memiliki frekuensi, mulai dari frekuensi rendah hingga frekuensi tinggi. Salah satu yang termasuk dalam gelombang elektromagnetik dengan frekuensi rendah adalah medan magnet Extremely Low Frequency (ELF) yang memiliki frekuensi 0 – 300 Hz dan bersifat non-ionizing. Selain itu medan magnet Extremely Low Frequency (ELF) juga memiliki sifat yang tidak terhalangi. Seiring dengan perkembangan zaman, medan magnet ELF telah dimanfaatkan dalam berbagai bidang, mulai dari bidang kesehatan, pertanian, hingga bidang pangan.