CITRA IKLAN ROKOK SAMPOERNA A MILD
Abstract
Dunia periklanan rokok harus berhadapan dengan wacana bahaya merokok
dan PP RI Nomor 23 Tahun 2003 tentang bahaya merokok sehingga tampilan iklan
rokok tidak boleh menampilkan bentuk rokoknya, hal demikian membuat Sampoerna
A Mild berupaya lebih kreatif memperkenalkan diri pada masyarakat. Dengan iklan
yang kreatif, Sampoerna A Mild membangun citra produknya walau hanya
menampilkan animasi gambar, kaligrafi dan adegan tanpa menampilkan produk.
Pesan Sampoerna A Mild melalui tampilan iklan ternyata mampu dilihat masyarakat
dengan baik dan difahami bahkan mengakar dalam kehidupan masyarakat. Iklan
Sampoerna A Mild selalu menayangkan realitas sosial yang ada di masyarakat, dalam
bentuk iklan yang bersifat parodi, kritis dan cerdas. Tayangan iklan sarat akan
fenomena sosial demikian diintrepetasikan secara beragam oleh audiens. iklan
Sampoerna A Mild dengan citra yang terbentuk mampu memberikan pengaruh
terhadap sikap dan perilaku audience. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini
adalah “Bagaimana citra iklan Sampoerna A Mild?”. Fokus penelitian ini adalah
mendeskripsikan dan menganalisa citra iklanSampoerna Mild metode kualitatif
dengan pendekatan diskriptif dengan pendekatan hermeneutik. Dengan kriteria yang
telah ditentukan, objek penelitian yang dijadikan sampel adalah 6 iklan Sampoerna A
Mild yaitu iklan Sampoerna A Mild Tanya Kenapa versi “polisi sembunyi” dan versi
“Yang Lebih Muda Yang Gak Dipercaya, Iklan Sampoerna A Mild Pilihan Gue versi
“Bingung Pilihan” dan versi “Gelar Kerja”, Iklan Sampoerna A Mild Go Ahead versi
“Gelembung” dan versi “Hilang Arah”. Dalam tayangan iklan Sampoerna A Mild,
peneliti secara mendalam mampu menemukan citra yang terbentuk dengan
menganalisa setting iklan, struktur kata, struktur kalimat, gaya bahasa, penampilan
dan ekspresi aktor, suara-suara, teks dan kode yang dimunculkan serta cerita atau
adegan yang ditampilkan dalam iklan. Iklan Sampoerna A Mild menawarkan
interpretasi yang sangat terbuka bagi siapa saja yang akan menikmatinya. Hasil
penelitian,
Tema dan Judul iklan-iklan Sampoerna A Mild berbeda-berada, namun tayangan
iklan Sampoerna A Mild memiliki pola, yaitu selalu menampilkan citra muda yang disajikan
secara cerdas dan modern. Sehingga dapat dimaknai bahwa Sampoerna A Mild bercitra muda,
cerdas, dan modern.
Citra di intrepetasikan secara beragam tergantung pada kondisi dan latar
belakang audiens dalam keseharian. Citra-citra tersebut direproduksi dalam tayangan,
bentuk, dan penempatan iklan-iklan Sampoerna A Mild sebagai bentuk imitasi dari
realitas sosial yang ada dalam kehidupan