dc.description.abstract | Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan serta
menganalisis mobilitas sosial petani kopi di Desa Kebonrejo Kecamatan
Kalibaru Banyuwangi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah
metode kualitatif, dengan pendekatan secara kualitatif akan mendapat informasi
secara mendalam tentang permasalahan yang akan diteliti. Lokasi penelitian ini
terletak di Desa Kebonrejo Kecamatan Kalibaru Kabupaten Banyuwangi. Lokasi
ini dipilih karena Desa Kebonrejo adalah desa yang sebagian besar
masyarakatnya menggantungkan hidupnya dari hasil pertanian kopi. Selain itu
lokasi ini dipilih karena terdapat mobilitas sosial pada masyarakatnya. Informan
dalam penelitian ini adalah orang yang beralih profesi menjadi petani kopi.
Dalam teknis penulisan data yang diperoleh dari observasi, wawancara dan
dokumentasi kemudian dilakukan analisis data secara menyeluruh untuk
memperoleh keabsahan data.
Hasil dari penelitian menunjukan bahwa Petani Kopi Desa Kebonrejo
mengalami suatu perpindahan. Perpindahan yang dialami mereka adalah
perindahan pada mata pencaharian atau pekerjaan. Dapat dikatakan mereka
mengalami suatu mobilitas sosial dimana sebelum mereka menjadi petani kopi
mereka memiliki beragam profesi yakni buruh, pedagang, kuli bangunan.
Perubahan pekerjaan ini dilakukan karena mereka ingin merubah tingkat
kesejahteraan kearah yang lebih baik, selain itu pendapatan yang diperoleh
sebelum menjadi petani kopi masih belum mencukupi dalam pemenuhan
kebutuhan hidup sehari-hari. | en_US |