dc.description.abstract | Persalinan merupakan hal yang menyenangkan sekaligus menakutkan bagi
ibu karena sarat dengan resiko terjadinya morbiditas dan mortalitas, salah satu
penyebabnya adalah persalinan lama. Persalinan merupakan suatu proses yang
alami dan merupakan proses yang penting bagi seorang ibu. Dalam proses
persalinan tersebut maka secara alamiah ibu bersalin akan mengeluarkan banyak
energi dan mengalami perubahan-perubahan secara fisiologis dan psikologis.
Stres psikologis memiliki efek fisik kuat pada persalinan.
Proses persalinan yang lama atau macet dapat disebabkan oleh beberapa
faktor, antara lain faktor kekuatan yang terdiri dari kontraksi otot rahim dan
tenaga mengejan yang dimiliki oleh ibu, faktor janin, faktor jalan lahir, faktor
psikis ibu terdiri dari tingkat kecemasan dan rasa takut yang dialami dalam
menghadapi persalinan, serta faktor reproduksi yang terdiri dari usia, paritas dan
jarak kelahiran. Tonus otot uterus yang menaik menyebabkan rasa nyeri yang
lebih keras dan lama bagi ibu dapat pula menyebabkan hipoksia pada janin. Nyeri
pada persalinan yang lama dapat menimbulkan respon fisiologis yang mengurangi
kemampuan rahim berkontraksi, sehingga memperpanjang waktu persalinan dan
menyebabkan ibu merasa tertekan dan cemas.
Tujuan penulisan karya tulis ilmiah ini adalah untuk mengeksplorasi
asuhan keperawatan Partus Lama pada Ny. T dan Ny. R dengan masalah
keperawatan Nyeri Akut. Desain yang digunakan adalah laporan kasus terhadap
pasien Partus Lama dengan menggunakan pengumpulan data berdasarkan lembar
WOD (wawancara, observasi dan dokumentasi). Partisipan terdiri dari dua orang
pasien yang memenuhi kriteria partisipan. Intervensi yang dilakukan untuk
mengurangi masalah keperawatan tersebut adalah dengan melakukan kegiatan
pengendalian nyeri dimana fokus tindakan keperawatan adalah mengajarkan
teknik relaksasi (nafas dalam), masase punggung. Intervensi ini dilakukan satu
hari sekali pada pagi dan sore hari selama 20 menit dengan frekuensi tindakan
satu hari sekali selama tiga hari.
Kesimpulan dari laporan kasus ini adalah pengkajian pada klien 1 dan 2
sesuai dengan teori, dengan masalah keperawatan nyeri akut, dimana kondisi
kedua klien mengalami nyeri dengan skala nyeri 8 pada klien 1 sedangkan skala
nyeri 5 pada klien 2. Terdapat 8 intervensi dan dilakukan imlplementasi. Penulis
memfokuskan pada intervensi Masase (pijatan) dan teknik relaksasi nafas dalam.
Implementasi dilaksanakan di Ruang Bersalin RSUD dr. Haryoto Lumajang dan
evaluasi teratasi pada perawatan hari ketiga.
Dari hasil tersebut, bagi peneliti selanjutnya mengenai Partus Lama
dengan masalah keperawatan yang sama untuk lebih memfokuskan observasi
terhadap ibu, bayi dan kolaborasi tim medis. Bagi perawat diharapkan dapat meningkatkan frekuensi kemampuan dalam pengendalian nyeri agar menghindari
resiko yang terjadi pada ibu (kehabisan tenaga, infeksi, dan dehidrasi). | en_US |