dc.description.abstract | Metode pembelajaran Sentra dan Waktu Lingkaran merupakan metode
untuk melatih perkembangan anak melalui kegiatan bermain. Pada dasarnya
metode pembelajaran sentra dan waktu lingkaran memberikan rangsangan untuk
memunculkan kreativitas dan inovasi melalui kegiatan bermain serta membuat
anak tertarik, fokus, serius dan berkonsentrasi dalam pembelajaran. Pelaksanaan
sentra yang baik didukung dengan perencanaan guru yang matang, sistematis dan
penataan ruangan yang sesuai dengan jumlah anak.
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah penerapan
metode pembelajaran Sentra dan Waktu Lingkaran pada pembelajaran kelompok
B dan apa sajakah faktor penghambat dan faktor pendukung metode pembelajaran
sentra di PAUD Terpadu Widya Mandala Bondowoso? Adapun tujuan yang ingin
dicapai dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan penerapan metode
pembelajaran Sentra dan Waktu Lingkaran dan faktor penghambat serta
pendukung metode pembelajaran sentra di PAUD Terpadu Widya Mandala
Bondowoso Tahun Pelajaran 2017/2018.
Subjek penelitian adalah Guru dan Kepala Sekolah di PAUD Terpadu
Widya Mandala Bondowoso. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan
pendekatan kualitatif. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode
wawancara, observasi, dan dokumentasi. Adapun teknik analisis data
menggunakan teknik deskriptif kualitatif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa Implementasi Metode Pembelajaran
Sentra dan Waktu Lingkaran di PAUD Terpadu Widya Mandala Bondowoso
Tahun Pelajaran 2017/2018 mengenai proses pemberian pijakan dalam
pendekatan sentra dan rambu-rambu pelaksanaan sentra dari hasil observasi dan check list dapat dikategorikan baik, dengan diperkuat oleh beberapa argumen
guru-guru sentra ketika diwawancarai secara terpisah. Guru mengupayakan
mengatur ruang sentra secara bijak untuk memenuhi kebutuhan anak di setiap
sentra, penentuan rencana pembelajaran yang ditentukan sesuai dengan
karakteristik anak, pemilihan kegiatan dan alat permainan yang sesuai dengan
tema maupun sub tema pembelajar. Faktor penghambat yang pernah dialami
dalam metode pembelajaran sentra dan waktu lingkaran di PAUD Terpadu Widya
Mandala Bondowoso adalah wali murid kurang percaya dengan metode sentra,
namun untuk saat ini sudah tidak dialami sekolah sehingga pembelajaran
berlangsung dengan baik. Selain itu, faktor pendukung adalah adanya BOP, SPP,
dan dukungan wali murid serta memiliki sarana dan prasarana yang memadai.
Beberapa saran yang dapat disampaikan dari hasil penelitian ini adalah
hendaknya sekolah lebih meningkatkan dan menyesuaikan dengan teori mengenai
metode pembelajaran sentra dan waktu lingkaran terutama pada pengelolaan alat,
bahan main, sarana dan prasarana yang digunakan anak dalam menunjang
kegiatan pembelajaran di masing-masing sentra yang ada. Kepada tenaga
kependidikan atau guru lebih meningkatkan densitas dan intensitas permainan
agar anak memperoleh pengalaman yang lebih banyak dalam tiga jenis main
perharinya. | en_US |