dc.description.abstract | Suatu pembelajaran tidak akan terlepas dari sumber belajar. Sumber
belajar yang digunakan di sekolah pada umumnya adalah buku paket dan LKS.
Berdasarkan hasil wawancara dengan guru SMA NU Genteng, menunjukkan
bahwa bahan ajar yang digunakan belum berorientasi kepada siswa untuk
melibatkan siswa secara langsung dalam pembelajaran. Penggunaan bahan ajar
yang belum mengoptimalkan keikutsertaan siswa dalam pembelajaran merupakan
salah satu penyebab kurang memaksimalkan hasil belajar kognitif siswa.
Pengembangan bahan ajar LKS berbasis Problem Based Leaerning (PBL) pada
pokok bahasan suhu dan kalor. Diintegarsikannya model PBL diharapkan mampu
membantu siswa dalam memahami konsep fisika lebih baik. Tujuan dari
penelitian ini adalah untuk mengetahui validitas LKS berbasis PBL, efektifitas
bahan ajar berbasis PBL, dan kepraktisan bahan ajar berbasis PBL.
Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan yang dirancang untuk
memperoleh produk. Produk yang dimaksud berupa LKS fisika berbasis PBL
pada pokok bahasan suhu dan kalor dengan subjek penelitiannya siswa kelas X1 1
di SMA NU Genteng. Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah model
Borg and Gall. Penelitian ini dilaksanakan pada semester ganjil tahun ajaran
2017/2018. Sumber data dari penelitian ini berupa hasil validasi bahan ajar, hasil
pretest dan posttest, dan lembar observasi respon siswa setelah menggunakan
LKS. | en_US |