Uji Efektivitas Beras Herbal Forte terhadap Pasien Diabetes Melitus Tipe 2 di Puskesmas Sumbersari Jember (Effects of Herbal Forte Rice as Replacement of Carbohydrate to Insulin Resistance in Patients with Type 2 Diabetes in Sumbersari Health Center Jember )
Date
2018-02-15Author
Rahmah, Dina Faizatur
Marchianti, Ancah Caesarina Novi
Riyanti, Rini
Metadata
Show full item recordAbstract
Populasi penderita diabetes melitus tipe 2 terus meningkat akibat meningkatnya angka resistensi insulin yang
ditandai dengan sekresi insulin yang meningkat. Resistensi insulin dipengaruhi oleh beberapa faktor yaitu
kurangnya aktivitas fisik, obesitas serta diet tidak sehat. Salah satu ciri diet tidak sehat adalah tingginya
konsumi karbohidrat. Padahal, masyarakat Indonesia cenderung menyukai makanan sumber karbohidrat
yang memiliki indeks glikemik tinggi seperti nasi sehingga kenaikan glukosa darah secara cepat menyebabkan
sekresi insulin yang lebih banyak dan cepat dan berakibat pada keadaan resistensi insulin. Tujuan dari
penelitian ini yaitu mengetahui efektivitas beras herbal forte sebagai pengganti karbohidrat utama pada
keadaan hiperinsulinemia yang diderita oleh 15 orang pasien diabetes melitus tipe 2 di Puskesmas Sumbersari
Jember. Penelitian ini merupakan uji klinik dengan metode quasi experimental dan dengan rancangan
crossover desaign. Pada penelitian ini, sampel diwawancarai karakteristik (usia, jenis kelamin) dan pola
konsumsi awal menggunakan food recall 24 jam sebanyak tiga kali di waktu yang berbeda. Sampel bertindak
sebagai kelompok control sekaligus kelompok perlakuan. Kelompok kontrol tidak menerima perlakuan
apapun, sementara kelompok perlakuan menerima beras herbal forte sebanyak 100 gram selama 7 hari
berturut – turut di pagi hari (jam 6.30 WIB). Setelah periode washing out selama 9 hari, kelompok perlakuan
berubah menjadi kelompok kontrol. Pada akhir periode kelompok perlakuan maupun kelompok kontrol (7
hari), dilakukan pengambilan data glukosa darah puasa dan insulin puasa yang kemudian dihitung
menggunakan rumus HOMA-IR. Hasil penelitian berdasarkan uji paired t test nilai p=0,001 pada perbandingan
keadaan kelompok kontrol dan kelompok perlakuan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah adanya perubahan
keadaan resistensi insulin dengan penggantian makanan berdasarkan indeks glikemik.
Collections
- LSP-Jurnal Ilmiah Dosen [7342]