dc.description.abstract | Penelitian ini bertujuan untuk mengakaji pengaruh antara perilaku pemimpin terhadap motivasi dan dampaknya terhadap kinerja anggota POLRI di Jajaran POLRES Jember.
Metode penelitian yang digunakan adalah penjelasan dengan menggunakan analisis jalur. Populasi dalam penelitian ini adalah anggota POLRI di Jajaran POLRES Jember dengan sampel yang digunakan sebanyak 199 orang.
Hasil penelitian terhadap hipotesis-hipotesis yang diajukan bahwa terdapat pengaruh antara perilaku tugas terhadap motivasi dengan nilai beta 0,406 dan probabilitas 0,000. Hipotesis selanjutnya menunjukkan bahwa hanya motivasi instrinsik yang memiliki pengaruh terhadap kinerja (beta = 0,559 dengan signifikansi 0,000), sedangkan perilaku tugas tidak memiliki pengaruh terhadap kinerja (beta = 0,081 dengan signifikansi 0,366). Perilaku hubungan memiliki pengaruh dengan motivasi yang ditunjukkan dengan nilai beta 0.497 dan signikansi 0,000. Perilaku hubungan juga memiliki pengaruh dengan kinerja (beta = 0,276 dan signifikansi 0,002). Sedangkan nilai beta motivasi terhadap kinerja adalah sebesar 0,598 dengan signifikansi 0,000.
Akhirnya dari hasil penelitian ini dapat diberi saran bahwa pimpinan perlu memperhatikan perilaku tugas dan perilaku hubungan yang melingkupi bawahan dengan memperhatikan motivasi bawahan sehingga kinerja yang dihasilkan akan lebih optimal. | en_US |