PERANAN DISPARDA PROPINSI JAWA TIMUR DALAM KEBIJAKAN DAN PROGRAM PENGEMBANGAN PARIWISATA MELALUI PERAN SERTA MASYARAKAT
Abstract
Dalam peta pariwisata Indonesia, Jawa Timur merupakan salah satu wilayah yang memiliki potensi besar untuk mendatangkan wisatawan. Karena Jawa Timur memiliki keaneka-ragaman Objek dan Daya Tarik Wisata yang sangat memungkinkan untuk " dijual " kepada konsumen, artinya banyak pilihan yang bisa disodorkan oleh propinsi ini kepada mereka yang akan berwisata antara lain :
1. Wisata alam : Gunung, kawah, air terjun, goa, telaga (ranu), sungai,waduk (bendungan), flora, fauna, bahari.
2. Wisata Budaya : Peninggalan sejarah, budaya, seni dan upacara adat, tradisi , kerajinan khas (cinderamata).
3. Wisata Minat Khusus : Wisata Agro, wisata Buru, petualangan, widya wisata ke pabrik-pabrik : PT. SIER PAL, rokok, gula, kawasan industri kerajinan, bahkan ke dapur Jawa Pos.
Collections
- DP-Travel Agent [250]