dc.description.abstract | Kegiatan Praktek Kerja Nyata yang dilaksanakan pada PT. TASPEN (Persero) Cabang Jember, di bidang Pelayanan Klim khususnya serta di bidang lain pada umumnya maka dapat diambil kesimpulan sebagai berikut :
1 PT. TASPEN (Persero) Cabang Jember merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bertugas menyelenggarakan kesejahteraan Pegawai Negeri dan keluarganya melalui program yang dikelola.
2. Program Pensiun dan Tabungan Han Tua (THT) merupakan program peserta Dwi Program Taspen yang dilaksanakan berdasarkan sistem Asuransi Dwiguna dan Asuransi Kematian dengan tujuan rneningkatkan kesejahteraan Pegawai Negeri Sipil dan keluarganya. Asuransi Dwiguna adalah suatu jenis asuransi yang memberikan jaminan keuangan bagi peserta pada saat berhenti bekerja atau kepada ahli warisnya pada saat peserta meninggal dunia. Sedangkan asuransi kematian adalah suatu jenis asuransi yang memberikan jaminan keuangan kepada peserta apabila istri/suami/anak meninggal dunia atau kepada ahli warisnya apabila peserta meninggal dunia.
3. PT. TASPEN (Persero) terdiri dari beberapa bagian atau bidang dan merupakan satu kesatuan yang saling berkaitan yaitu bidang pelayanan, bidang keuangan dan bidang umum. Kegiatan berjalan sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan den terprogram dengan baik. 4. Pegawai Negeri Sipil hams mempunyai Kartu Peserta Taspen (KPT) untuk mengajukan permohonan pembayaran. Kartu Peserta Taspen adalah kartu kepersertaan yang dikeluarkan oleh PT. TASPEN (Persero) yang berlaku sebagai bukti bahwa pemegang kartu tersebut adalah peserta Dwi Program Taspen pada PT. TASPEN (Persero).
5. Pelaksanaan administrasi pelayanan pengajuan klim peserta Dwi Program Taspen adalah sebagai berikut :
a. Peserta hares datang sendiri ke PT. TASPEN (Persero) dan diwajibkan mengisi formulir yang tersedia sesuai dengan kegunaannya. Hal inl dilakukan agar pihak Taspen memperoleh data pribadi peserta dengan lengkap dan benar.
b. Data pada formulir diteliti kebenarannya dan keabsahannya, kernudian diproses dan dicatat pada lembar perhitungan hak yang berisikan perencanaan hak pensiun, tunjangan dan potongan-potongan.
c. Perhitungan hak pensiun dan THT melalui program komputer mempercepat proses perhitungan dan ketepatan perhitungan sehingga besar hak yang dibayarkan kepada peserta dapat diketahui lebih cepat dan tepat.
d. Pelaksanaan komputerisasi terhadap semua kegiatan yang ada di PT. TASPEN (Persero) sangat membantu pelayanan kepada peserta. Dengan adanya komputer pengurusan dapat dilakukan lebih cepat dan akurat, sebab data peserta yang mengajukan pensiun tinggal mencocokkan dengan data peserta yang ada di dalam data komputer.
e. Up-date data peserta pada PT. TASPEN (Persero) sangat diperlukan sebab dapat mempengaruhi jumlah hak dan potongan-potongan bagi peserta yang bersangkutan.
6. Demi kelancaran usaha yang dikelolanya, maka PT. TASPEN (Persero) memberikan pelayanan sebaik mungkin kepada setiap peserta yang berasaskan tepat orang, tepat waktu, tepat jumlah dan tepat tempat dengan sikap pelayanan yang sopan, sabar, manusiawl, mudah dan sederbana. | en_US |