dc.description.abstract | Penelitian dilaksanakan di SDN Patrang 01 Jember. Responden yang diambil
yaitu seluruh siswa kelas IV yang terdiri dari 70 siswa. Metode pengumpulan data
yang digunakan adalah tes. Data yang diperoleh dengan menggunakan metode tes
merupakan data utama dalam penelitian ini. Kelas ekperimen dan kelas kontrol
ditentukan dengan uji homogenitas. Data uji homogenitas diperoleh dari hasil
ulangan harian matematika pada tema 3 subtema 3. Hasil perhitungan secara manual
dan menggunakan SPSS mendapatkan harga = 0,569, selanjutnya harga
dikonsultasikan dengan harga , dengan = 1 dan = 68 pada taraf
signifikansi 5% dan didapat = 1,995. Berdasarkan nilai = 1,995 dan nilai
= 0,569, maka < . Dengan demikian tidak ada perbedaan mean yang
signifikan antara kelas IVA dan IVB, hal ini menunjukkan tingkat kemampuan awal
siswa sebelum diberikan perlakuan adalah homogen. Selanjutnya, kelas dipilih
dengan pengundian dan didapat kelas IV A sebagai kelas kontrol dan kelas IV B
sebagai kelas eksperimen.
Analisis statistik uji-t dilakukan dengan 2 cara, yaitu menghitung secara
manual dan menggunakan program SPSS. Berdasarkan perhitungan manual dan
menggunakan program SPSS diperoleh nilai rata-rata beda pre-test dan post-test pada
kelas eksperimen ( ) sebesar 18,42857 sedangkan nilai rata-rata beda pre-test dan
post-test pada kelas kontrol ( ) sebesar 11,39286. Deviasi nilai individu dari kelas
eksperimen (Σ ) diperoleh sebesar 11971,88889 dan hasil kelas kontrol (Σ )
sebesar 4842,75. Hasil perhitungan dengan rumus uji-t secara manual maupun
menggunakan program SPSS diperoleh = 2,247, harga ini kemudian
dikonsultasikan dengan dengan = 68, pada taraf signifikansi 5% dan
didapat = 1,995.
Berdasarkan analisis tersebut diperoleh > (2,247 > 1,995),
dengan demikian hipotesis nihil ( ) ditolak dan hipotesis alternatif ( ) diterima.
Jadi terdapat pengaruh yang signifikan pembelajaran dengan menerapkan teori Van
Hiele terhadap hasil belajar matematika pokok bahasan luas segitiga, persegi panjang
dan persegi pada siswa kelas IV SDN Patrang 01. Guru dapat menerapkan Teori Van
Hiele dalam pembelajaran geometri. Karena berdasarkan hasil penelitian yang sudah
dilakukan, penggunaan teori Van Hiele dalam pembelajaran geometri terbukti lebih
baik dibandingkan dengan pembelajaran saintifik. Guru harus memperhatikan faktor
internal yang mempengaruhi hasil belajar siswa terutama pada minat dan perhatian
serta motivasi belajar siswa. | en_US |