Show simple item record

dc.contributor.authorNINDA ELISA
dc.date.accessioned2014-10-30T08:09:17Z
dc.date.available2014-10-30T08:09:17Z
dc.date.issued2014-10-30
dc.identifier.nimNIM100210204131
dc.identifier.urihttp://repository.unej.ac.id/handle/123456789/59799
dc.description.abstractPenelitian ini dilakukan di SDN Kemuningsari Kidul 01 Kecamatan Jenggawah Kabupaten Jember. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Subjek penelitian yaitu kelas V dengan jumlah siswa 25 orang yang terdiri 13 siswa laki-laki dan 12 siswa perempuan. Sumber data diperoleh dari siswa dan guru kelas V SDN Kemuningsari Kidul 01. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah model skema spiral dari Hopkins dengan tahapan penelitian tindakan yang meliputi perencanaan (planning), tindakan (action), pengamatan (observation), dan refleksi (reflection). Perolehan data dalam penelitian ini menggunakan metode observasi, wawancara, tes, dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan yaitu analisis data kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran Quantum Teaching dapat meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa kelas V pokok bahasan peristiwa alam di Indonesia pada mata pelajaran IPA di SDN Kemuningsari Kidul 01 Jenggawah. Peningkatan motivasi belajar siswa yang diperoleh pada siklus I sebesar 67,92% (cukup) dan pada siklus II meningkat menjadi 78,8% (tinggi). Rata-rata skor hasil belajar siswa sebelum menerapkan model pembelajaran Quantum Teaching adalah sebesar 61,4 (cukup), setelah pelaksanaan siklus I rata-rata skor hasil belajar siswa mengalami peningkatan mencapai 72,52 (baik) dan pada siklus II meningkat menjadi 85,24 (sangat baik). Kesimpulan yang didapat dari penelitian ini, bahwa model pembelajaran Quantum Teaching dapat meningkatkan motivasi dan hasil belajar IPA pokok bahasan peristiwa alam di Indonesia pada siswa kelas V SDN Kemuningsari Kidul 01 Jenggawah.en_US
dc.language.isootheren_US
dc.relation.ispartofseries100210204131;
dc.subjectQuantum Teaching, Motivasi, IPAen_US
dc.titlePENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN QUANTUM TEACHING UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR IPA PADA SISWA KELAS V SDN KEMUNINGSARI KIDUL 01 JENGGAWAH TAHUN PELAJARAN 2013-2014en_US
dc.typeOtheren_US


Files in this item

Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record