dc.description.abstract | Bahan ajar ini merupakan buku
awal dari penerapan Sistem Informasi Geografis (SIG) untuk evaluasi sumberdaya lahan
dan dapat digunakan untuk mahasiswa yang menempuh mata kuliah Evaluasi
Sumberdaya Lahan dan Sistem Informasi Sumberdaya Lahan, dimana keduanya
merupakan matakuliah pada minat Tanah, Program Studi Agroteknologi, Fakultas
Pertanian, Universitas Jember.
Bahan Ajar ini dibuat dengan format yang memungkinkan mahasiswa untuk dapat
memahami dengan lebih jelas mengenai aplikasi SIG dalam evaluasi sumberdaya lahan.
Pemahaman mengenai penerapan SIG beserta prosedur yang digunakan merupakan
tujuan utama dari buku ini, dan menurut penulis merupakan bagiam penting karena
menurut pengalaman penulis bagian ini membuthkan usaha keras bagi mahasiswa untuk
dapat memahaminya. Oleh karena itu, buku ini disusun dengan maksud untuk lebih
memberikan kemudahan kepada mahasiswa didalam menggunakan SIG untuk evaluasi
sumberdaya lahan. | en_US |