dc.description.abstract | Berdasarkan hasil uraian varibel X (faktor individu), dapat diketahui bahwa rata-rata persentase dilihat dari indikator kemampuan dan kerampilan, latar belakang, dan demografis pegawai sebesar 100% sehingga dapat disimpulkan bahwa 14 orang responden yang diteliti mempunyai mempunyai faktor individu tergolong baik/tinggi. Sedangkan hasil uraian variabel Y (kinerja pegawai) dapat diketahui bahwa dari 14 orang responden yang diteliti terdapat 4 orang responden (28,57%) dengan skor penilaian sebesar 18 – 23 mempunyai tingkat kinerja sedang dan 10 orang responden (71,43%) dengan skor penilaian sebesar 24 – 29 mempunyai tingkat kinerja tinggi. Untuk hasil analisis rs yang penulis gunakan dalam penelitian ini menunjukkan rs tabel sebesar 0,457 sedangkan rs hitung alpha 5% atau taraf signifikansi 95% dengan N= 14 sebesar 0,944. Hal tersebut menunjukkan bahwa rs hitung > rs tabel (0,944 > 0,457) maka dapat dinyatakan bahwa ada hubungan antara faktor individu dengan kinerja pegawai di Kantor Kecamatan Tegalsari Kabupaten Banyuwangi. | en_US |