PENGARUH DUKUNGAN SOSIAL TERHADAP PARTISIPASI SUB PEMBANTU PETUGAS KELUARGA BERENCANA DESA (SUB PPKBD) DALAM PROGRAM KB (Studi pada Kecamatan Ajung Kabupaten Jember)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh dukungan sosial
terhadap partisipasi Sub PPKBD dalam Program KB di Kecamatan Ajung
Kabupaten Jember. Jenis penelitian ini menggunakan metode penelitian
kuantitatif. Sampel diambil dengan menggunakan teknik total populasi. Data yang
diperoleh kemudian dianalisis dengan menggunakan uji analisis regresi linier
sederhana dengan SPSS.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa karakteristik kader Sub PPKBD pada
umumnya adalah kader yang memiliki umur dalam rentang 21-40 tahun, memiliki
tingkat pendidikan terakhir pada tingkat dasar yaitu tamat SD dan tamat SMP
atau sederajat, bekerja sebagai wiraswasta selain menjadi kader, dan memiliki
pendapatan keluarga yang tinggi atau lebih dari UMK Kabupaten Jember.
Tingkat dukungan keluarga, masyarakat, tokoh masyarakat, dan tenaga kesehatan
bagi kader Sub PPKBD berturut-turut dengan persentase 66,67% dalam kategori
sedang, 89,74% dalam kategori tinggi, 58,97% dalam kategori tinggi, dan 82,05%
dalam kategori tinggi. Sedangkan partisipasi kader Sub PPKBD dalam program
KB dengan persentase 71,79% dalam kategori kurang aktif. Pengaruh dukungan
sosial terhadap partisipasi kader Sub PPKBD dalam program KB di Kecamatan
Ajung Kabupaten Jember dapat diketahui dengan uji statistik regresi linier
sederhana dengan α = 0,05, maka diketahui bahwa ada pengaruh antara dukungan
keluarga, dukungan masyarakat, dan dukungan tokoh masyarakat terhadap
partisipasi kader Sub PPKBD dalam program KB. Sedangkan untuk dukungan
tenaga kesehatan tidak ada pengaruh
Collections
- UT-Faculty of Public Health [2227]