dc.description.abstract | Nilai karakter bangsa merupakan nilai-nilai yang bersumber pada jati diri dan
kepribadian bangsa Indonesia. Nilai karakter bangsa ini bertujuan untuk membentuk
manusia Indonesia sesuai dengan nilai luhur bangsa Indonesia. Salah satu media
pembentukan karakter bangsa adalah melalui teks wacana yang ada di dalam buku
teks. Teks wacana yang terdapat dalam buku teks merupakan bahan bacaan yang
dibaca oleh siswa pada saat pembelajaran maupun di luar pembelajaran sehingga teks
bacaan ini selain berfungsi untuk melatih keempat kompetensi kebahasaan, teks
bacaan ini diharapkan mampu berfungsi sebagai pembentuk karakter siswa.
Penelitian ini membahas masalah nilai karakter bangsa yang terdapat dalam
teks wacana (1) narasi, (2) deskripsi, dan (3) eksposisi pada buku sekolah elektronik
bahasa Indonesia untuk SD kelas tinggi. Tujuan penelitian ini adalah memperoleh
deskripsi mengenai nilai karakter bangsa yang terdapat dalam teks wacana narasi,
deskripsi dan eksposisi pada buku sekolah elektronik bahasa Indonesia untuk SD
kelas tinggi.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan
rancangan deskriptif. Data dalam penelitian ini dikumpulkan menggunakan teknik
dokumentasi dari sumbernya yang berupa teks wacana narasi, deskripsi dan eksposisi.
Data yang sudah terkumpul selanjutnya dikode berdasarkan jenis wacana dan
berdasarkan nilai karakter bangsa yang terkandung di dalamnya.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam teks wacana buku sekolah
elektronik terdapat empat jenis nilai karakter bangsa yang masih dirinci lagi menjadi
21 nilai karakter bangsa. Nilai karakter bangsa tersebut adalah (1) nilai karakter
bangsa yang berkaitan dengan hubungan antara manusia dengan Tuhan YME yaitu
vii
nilai religius; (2) nilai karakter bangsa yang berkaitan dengan hubungan antara
manusia dengan sesama yaitu jujur, tanggung jawab, disiplin, kerja keras, percaya
diri, berjiwa wirausaha, kreatif, mandiri, cinta ilmu dan rasa ingin tahu; (3) nilai
karakter bangsa yang berkaitan dengan hubungan antara manusia dengan sesama
meliputi bersahabat, peduli sesama, dan santun; (4) nilai karakter bangsa yang
berkaitan dengan hubungan antara manusia dengan lingkungan dan kebangsaan
adalah nilai karakter cinta lingkungan, nasionalis dan menghargai keberagaman. Nilai
karakter bangsa yang paling dominan terdapat dalam teks wacana narasi hal ini
disebabkan dalam teks wacana narasi terdapat tokoh yang digambarkan memiliki
kepribadian yang baik sehingga pengarang berharap melalui penggambaran tokoh
tersebut pembaca dengan mudah mencontoh perilaku dari tokoh yang ada di dalam
teks.
Saran yang diberikan sebagai berikut: (a) bagi guru bahasa Indonesia SD hasil
penelitian yang berupa nilai karakter yang terdapat pada teks wacana ini diajarkan
kepada siswa secara eksplisit pada saat pembelajaran; (b) bagi peneliti lain,
diharapkan mengembangkan penelitian yang lebih mengutamakan aspek verbal yang
menunjukkan nilai karakter bangsa pada saat pembelajaran. | en_US |