Analisis Gaya Kepemimpinan dan Komitmen Organisasi terhadap Kinerja Karyawan dengan Organizational Citizenship Behavior (OCB) sebagai variabel intervening pada Yayasan Insan Cemerlang Bondowoso
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis gaya kepemimpinan dan komitmen organisasi terhadap kinerja karyawan dengan OCB sebagai variabel intervening pada Yayasan Insan Cemerlang Bondowoso. Metode pengambilan sampel menggunakan nonprobelitiy sampling dengan semua anggota populasi dijadikan sampel sebanyak 70 responden. Metode analisis data menggunakan analisis jalur dengan bantuan SPSS.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa gaya kepemimpinan dan komitmen organisasi berpengaruh signifikan terhadap OCB. Tingkat gaya kepemimpinan akan memberikan pengaruh terhadap kinerja karyawanTingkat komitmen organisasi yang tinggi akan meningkatkan kinerja karyawan Yayasan Insan Cemerlang, untuk mencapai keberhasilan kinerjanya. Koefisien jalur menunjukkan bahwa organizational citizenship behavior berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Sama dengan komitmen organisasi dinyatakan berpengaruh pada organizational citizenship behavior.
Collections
- MT-Management [545]