dc.description.abstract | Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, menganalisis dan
mendeskripsikan gaya hidup mantan pekerja migran perempuan. Penelitian ini
dilatarbelakangi oleh fenomena perilaku konsumsi pada mantan pekerja
perempuan di Desa Kedungringin. Teori penelitian ini menggunakan teori
masyarakat konsumsi Jean Baudrillard. Menggunakan metode kualitatif dengan
pendekatan fenomenologis. Informan diperoleh dengan menggunakan teknik
purposive sampling dengan lokasi penelitian di Desa Kedungringin, Kecamatan
Muncar, Kabupaten Banyuwangi. Pengumpulan data dilakukan dengan cara
observasi, wawancara dan dokumentasi. Keabsahan data diperoleh dan diuji
dengan menggunakan teknik triangulasi data. Teknik analisis data
dilakukan berdasarkan tahapan reduksi data, penyajian data, dan penarikan
kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gaya hidup mantan pekerja
perempuan dari luar negeri memiliki empat bentuk perilaku. Pertama, berbelanja
untuk memenuhi kebutuhan penampilan. Kedua, berbelanja untuk tujuan gengsi.
Ketiga, belanja untuk keluarga. Keempat, berbelanja untuk kebutuhan hidup.
Faktor penyebab perilaku konsumtif disebabkan faktor dau faktor, Pertama, karena
kebiasaan di luar negeri. Kedua, pendapatan tinggi. | en_US |