Analisis Pemanfaatan Teknologi Informasi, Kompetensi dan Budaya Organisasi dengan Motivasi Kerja Sebagai Variabel Intervening terhadap Kinerja Dosen pada Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Mandala
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh langsung dan tidak langsung pemanfaatan teknologi informasi, kompetensi dan budaya organisasi melalui motivasi kerja terhadap kinerja dosen di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Mandala. Penelitian ini dilakukan terhadap dosen tetap di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Mandala. Jumlah responden dalam penelitian ini sebanyak 39 orang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah sampel jenuh yang dimana seluruh populasi dalam penelitian dijadikan sampel. Analisis data dilakukan menggunakan Partial Least Square - Structural Equation Model (PLS-SEM). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemanfaatan teknologi informasi, kompetensi dan motivasi kerja berpengaruh secara signifikan dengan arah positif terhadap kinerja dosen, sedangkan budaya organisasi tidak berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja dosen.
Collections
- MT-Management [539]