dc.description.abstract | Seluruh paradigma pembangunan di atas tentu saja dilengkapi dengan sejumlah indikator keberhasilan. Sejalan dengan perkembangan berbagai paradigma pembangunan, berkembang pula berbagai indikator keberhasilan. Mereka semua berangkat dari asumsi-asumsi yang sangat boleh jadi tidaklah adekuat. Setidaknya, mereka umumnya mengabaikan fakta bahwa beberapa peradaban telah mencapai hasil yang gilang-gemilang berabad-abad sebelum Dunia Barat mencapai kemakmurannya. Jauh sebelum Yuri Gargarin menginjakkan kakinya di bulan, rakyat Tiongkok telah berhasil membangun tembok raksasa yang tiada duanya hingga kini. Jauh sebelum Eropa mengenal ilmu kedokteran, Ibnu Sina di jazirah Arab telah mengembangkannya. Jauh sebelum Eropa mengirimkan kapal-kapalnya ke Asia Tenggara, pasukan Islam telah menaklukkan Spanyol. Seluruh pencapaian peradaban lama tersebut tidaklah mungkin terjadi tanpa strategi yang tepat dan hebat. Kita seolah lupa, atau mungkin pura-pura lupa, bahwa ada paradigma pembangunan lain yang telah terbukti berhasil memakmurkan rakyat, jauh sebelum berbagai paradigma baru bermunculan pasca-kegagalan Dekade Pembangunan PBB | en_US |