Pengelolaan Zakat Pasca Lahirnya UU No. 23 Tahun 2011 Tentang Pengelolaan Zakat
Date
2020-06-01Author
TEKTONA, Rahmadi Indra
WIDIYANTI, Ikarini Dani
RAHAYU, Tiya Ningrum
Metadata
Show full item recordAbstract
Pengelolaan zakat pasca lahirnya UU No. 23 tahun
2011, pengelolaan zakat adalah kegiatan
perencanaan, pelaksanaan dan pengawasan terhadap
pengumpulan
dan
pendistribusian
serta
pendayagunaan zakat. Tujuan penelitian ini adalah
untuk mengetahui dan memahami tentang perbedaan
substansial pengelolaan zakat dalam UU No.38 tahun
1999 dengan UU No. 23 tahun 2011. Metode
penelitian yang digunakan yaitu tipe penelitian yuridis
normatif (legal research).hasil dari penelitian ini ada
beberapa perbedaan dalam UU terdahulu dan
sekarang yakni adanya perubahan penamaan,
penghapusan BAZDA menjadi BAZNAS dan dibentuk
langsung oleh menteri, Lembaga Amil Zakat yang dulu
di bentuk oleh masyarakat kini di bentuk oleh
organisasi masyarakat Islam dan pengaturannya
semakin kompleks, Pemerintah sekarang memiliki
kedudukan tertinggi dalam mengelola zakat dibanding
masyarakat dan hanya masyarakat yang mendapat
izin untuk mengelola zakat, Terdapat sanksi berupa
administratif dan pidana.
Collections
- LSP-Jurnal Ilmiah Dosen [7301]