Pelaksanaan Proyek Penanggulangan Kemiskinan Perkotaan (p2kp) Dalam Meningkatkan Pendapatan Masyarakat Kelurahan Pakis Kecamatan Banyuwangi Kabupaten Banyuwangi
Abstract
Proyek Penanggulangan Kemiskinan di Perkotaan (P2KP) merupakan
program pemerintah yang secara substansi berupaya dalam penanggulangan
kemiskinan melalui konsep memberdayakan masyarakat dan pelaku pembangunan
lokal lainnya, termasuk pemerintah daerah dan kelompok peduli setempat,
sehingga dapat terbangun gerakan kemandirian penanggulangan kemiskinan dan
pembangunan berkelanjutan. Kelurahan Pakis Kecamatan Banyuwangi Kabupaten
Banyuwangi banyak terdapat masyarakat miskin yang memiliki suatu usaha yang
lebih banyak daripada Kelurahan yang lain di Kecamatan Banyuwangi. Selain itu,
pada Kelurahan Pakis merupakan salah satu kelurahan yang terdapat bantuan dari
program P2KP yang dilaksanakan secara merata. bantuan dana dari Program
Penanggulangan Kemiskinan di Perkotaan (P2KP). Bantuan P2KP tidak diberikan
kepada seluruh masyarakat miskin. Pelaksanaan Proyek Penanggulangan
Kemiskinan Perkotaan (P2KP) tersebut meliputi bantuan langsung, bantuan kredit
bergulir, dan bantuan inftrastruktur. Pelaksanaan Program Penanggulangan
Kemiskinan di Perkotaan (P2KP) diharapkan dapat meningkatkan pendapatan
masyarakat
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan Proyek
Penanggulangan Kemiskinan Perkotaan (P2KP) dalam meningkatkan pendapatan
masyarakat di Kelurahan Pakis Kecamatan Banyuwangi Kabupaten Banyuwangi.
Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan
menggunakan pendekatan deskriptif. Teknik pengumpulan data dengan metode
observasi dan wawancara dan dokumentasi. Informan dalam penelitian ini adalah
terdiri dari 9 informan inti dan 2 informan tambahan. Informan inti dalam penelitian ini adalah masyarakat di Kelurahan Pakis Kecamatan Banyuwangi
Kabupaten Banyuwangi dan informan tambahan yaitu pihak kelurahan. Metode
analisis data dengan analisis deksriptif yang meliputi reduksi data, penyajian data
(display data), dan pengambilan kesimpulan dan verifikasi.
Hasil penelitian dapat diketahui bahwa dengan adanya Pelaksanaan Proyek
Penanggulangan Kemiskinan di Perkotaan (P2KP) pada Kelurahan Pakis
Kecamatan Banyuwangi Kabupaten Banyuwangi dapat meningkatkan pendapatan
masyarakat. Peningkatan pendapatan tersebut rata-rata sebesar 35% - 45% atau
rata-rata sebesar Rp 300.000,- sampai Rp 500.000,-. Penggunaan bantuan dari
kredit bergulir yang diterima oleh masyarakat digunakan untuk menambah modal
usaha yang dimiliki, yaitu untuk membeli bahan baku dari produk yang dijual
dengan jumlah yang lebih besar serta membeli perlengkapan dan peralatan dalam
pembuatan produk tersebut.