Daya Hambat Ekstrak Daun Wungu (Graptophyllum pictum (L.) Griff) terhadap Adhesi Bakteri Porphyromonas gingivalis pada Neutrofil
Abstract
Penyakit periodontal merupakan infeksi pada jaringan penyangga gigi yaitu gingiva, ligamen periodontal, sementum dan tulang alveolar. Penyebab utama penyakit periodontal adalah bakteri pada plak. P. gingivalis merupakan salah satu bakteri yang berperan dalam proses pembentukan plak dan menyebabkan perubahan patologik jaringan periodontal. Diantara patogen periodontal lain, P. gingivalis menjadi salah satu “key pathogen” pada penyakit periodontal. Bakteri P. gingivalis telah menginfeksi sekitar 40–100% pasien periodontitis kronis. Bakteri ini ditemukan di dalam 85,75% plak subgingiva pasien periodontitis kronis. Sebelum melakukan kolonisasi, invasi dan sampai timbulnya suatu infeksi, bakteri melakukan adhesi pada jaringan ataupun host. Adhesi adalah proses melekatnya permukaan bakteri dengan membran plasma host. Oleh karena itu, adhesi P. gingivalis pada neutrofil perlu dihambat, sehingga tahap awal proses infeksinya dapat dicegah dan tidak mengganggu kerja sel host seperti neutrofil. Daun wungu mengandung beberapa zat aktif yang diduga dapat menghambat adhesi bakteri. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui adanya daya hambat ekstrak daun wungu terhadap adhesi bakteri P. gingivalis pada neutrofil dan perbedaan daya hambat adhesi bakteri P. gingivalis antara ekstrak daun wungu konsentrasi 3,12%, 6,25%, 12,5% dan 25%.
Collections
- UT-Faculty of Dentistry [2062]