PENGARUH EKSTRAK BAYAM MERAH (Amaranthus tricolor L.) TERHADAP KADAR MALONDIALDEHIDA SERUM TIKUS WISTAR JANTAN MODEL FRAKTUR
Abstract
Berdasarkan hasil penelitian dan analisis data dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh pemberian ekstrak etanol bayam merah terhadap penurunan kadar MDA serum tikus wistar jantan model fraktur.
Fraktur tulang merupakan cedera muskuloskeletal dengan angka kejadian cukup tinggi. Kecelakaan lalu lintas menjadi penyebab terbanyak fraktur tulang. Sekitar 46,2% dari kejadian kecelakaan lalu lintas menyebabkan fraktur tulang ekstremitas inferior. Fraktur tulang ekstremitas inferior merupakan jenis fraktur yang paling banyak terjadi (Novelandi, 2010). Penyebab lain dari fraktur tulang ialah kelainan densitas mineral tulang (DMT). DMT tidak normal diperkirakan menimpa sekitar 200 juta orang di berbagai Negara. DMT tidak normal ini meliputi osteoporosis dan osteopenia. Prevalensi penderita osteoporosis dan osteopenia di Indonesia mencapai 10,3% dan 41,8% (Trihapsari, 2009).
Collections
- UT-Faculty of Medical [1487]