MINUMAN KESEHATAN TEH-SECANG EFFERVESCENT : KAJIAN FORMULASI, PENGUJIAN AKTIFITAS ANTIOKSIDAN DAN SCAVENGING RADIKAL BEBAS
Abstract
Seiring dengan berkembangnya jaman dan teknologi maka banyak beredar di pasaran berbagai jenis minuman ringan. Salah satu jenis minuman ringan yang banyak disukai oleh konsumen adalah minuman dalam bentuk effervescent. Selain produk minuman instan effervescent, dipasaran juga telah banyak beredar minuman kesehatan. Minuman kesehatan mulai banyak diminati oleh konsumen karena kesadaran masyarakat akan pentingnya hidup sehat semakin meningkat. Salah satu jenis minuman kesehatan yang banyak dikembangkan adalah minuman kesehatan yang terbuat dari bahan-bahan alam Indonesia yang diketahui mengandung komponen biokatif yang bersifat sebagai antioksidan.
Untuk memadukan sifat-sifat produk yang praktis dalam penyiapan (instant), rasa sparkle, dan sekaligus memiliki khasiat kesehatan maka dibuat produk minuman berbentuk effervescent yang memiliki khasiat terhadap kesehatan sekaligus. Minuman kesehatan efervescent ini dibuat dengan menggabungkan antara komponen bioaktif yang terdapat dalam teh dan secang sehingga dihasilkan minuman kesehatan teh-secang dengan khasiat kesehatan yang lebih baik.