Perkembangan teknologi pengolahan buah menjadi salah satu alternatif untuk mengatasi buah dengan rasa yang kurang disukai, sehingga memiliki nilai tambah dengan daya simpan yang lebih lama. Buah mangga endhog (Mangifera indica L.) memiliki rasa asam namun berpotensi diolah menjadi velva buah karena memiliki daging buah yang tebal dan aroma khas mangga. Velva mangga endhog dengan karakteristik tekstur halus dan kecepatan leleh yang rendah ditentukan oleh jenis dan konsentrasi bahan penstabil. Tujuan penelitian ini ialah untuk menentukan jenis dan konsentrasi penstabil yang tepat dalam pembuatan velva mangga endhog. Penelitian ini menggunakan metode Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari dua faktor yaitu faktor A ialah jenis bahan penstabil (CMC dan pektin) dan faktor B ialah konsentrasi bahan penstabil (0,5%;0,75%;1%). Parameter pengamatan velva mangga endhog meliputi viskositas, overrun, tekstur, kecepatan meleleh, warna, total padatan, kadar vitamin C dan sifat organoleptik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan terbaik terdapat pada velva dengan penstabil pektin konsentrasi 1%. Velva yang dihasilkan mempunyai nilai viskositas 1637,17 cP, Overrun 14,06%, tekstur 13,03 mm/10detik, kecepatan meleleh 25,38% per menit, nilai °Hue 104,20 (yellow), total padatan 46,79% dan vitamin C 35,20 mg/100g. Nilai kesukaan velva secara berurutan dari warna, tekstur, aroma, rasa dan keseluruhan yaitu 3,68, 3,12, 3,76, 3,68, 3,76 (agak suka hingga suka)
View/ Open
Date
2017-03-27Author
Mardianti, Annisa
Praptiningsih, Yhulia
Kuswardhani, Nita
Metadata
Show full item recordAbstract
Perkembangan teknologi pengolahan buah menjadi salah satu alternatif untuk mengatasi buah dengan rasa yang kurang
disukai, sehingga memiliki nilai tambah dengan daya simpan yang lebih lama. Buah mangga endhog (Mangifera indica L.)
memiliki rasa asam namun berpotensi diolah menjadi velva buah karena memiliki daging buah yang tebal dan aroma khas
mangga. Velva mangga endhog dengan karakteristik tekstur halus dan kecepatan leleh yang rendah ditentukan oleh jenis
dan konsentrasi bahan penstabil. Tujuan penelitian ini ialah untuk menentukan jenis dan konsentrasi penstabil yang tepat
dalam pembuatan velva mangga endhog. Penelitian ini menggunakan metode Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri
dari dua faktor yaitu faktor A ialah jenis bahan penstabil (CMC dan pektin) dan faktor B ialah konsentrasi bahan penstabil
(0,5%;0,75%;1%). Parameter pengamatan velva mangga endhog meliputi viskositas, overrun, tekstur, kecepatan meleleh,
warna, total padatan, kadar vitamin C dan sifat organoleptik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan terbaik
terdapat pada velva dengan penstabil pektin konsentrasi 1%. Velva yang dihasilkan mempunyai nilai viskositas 1637,17 cP,
Overrun 14,06%, tekstur 13,03 mm/10detik, kecepatan meleleh 25,38% per menit, nilai °Hue 104,20 (yellow), total padatan
46,79% dan vitamin C 35,20 mg/100g. Nilai kesukaan velva secara berurutan dari warna, tekstur, aroma, rasa dan
keseluruhan yaitu 3,68, 3,12, 3,76, 3,68, 3,76 (agak suka hingga suka).
Collections
- LSP-Conference Proceeding [1876]
Related items
Showing items related by title, author, creator and subject.
-
Karakteristik Velva Buah Mangga Endhog (Mangifera indica L.) dengan Penstabil CMC dan Pektin
Mardianti, Annisa; Praptiningsih, Yhulia; Kuswardhani, Nita (UPT Penerbitan Unej, 2016-10-01)Perkembangan teknologi pengolahan buah menjadi salah satu alternatif untuk mengatasi buah dengan rasa yang kurang disukai, sehingga memiliki nilai tambah dengan daya simpan yang lebih lama. Buah mangga endhog (Mangifera ... -
Karakteristik Velva Labu Kuning la3 (Cucurbita Moschata) Berdasarkan Variasi Rasio Labu Kuning Dan Air, Serta Jenis Bahan Penstabil
Jannah, SulihatiVelva buah merupakan produk olahan dari bubur buah yang serupa dengan es krim, namun memiliki kandungan lemak lebih rendah daripada es krim. -
PERGESERAN FUNGSI, NILAI DAN MAKNA UPACARA ENDHOG-ENDHOGAN MASYARAKAT USING BANYUWANGI (Studi Deskriptif di Desa Macan Putih, Kabupaten Banyuwangi)
ARIF STIAWAN (2014-01-24)Tradisi masyarakat di Desa Macan Putih Kecamatan Kabat Kabupaten Banyuwangi adalah melaksanakan kebiasaan upacara adat atau tradisi yang dilaksanakan setiap satu tahun sekali, yaitu upacara Endhog-endhogan yang tepatnya ...