PENGEMBANGAN MODEL REDUKSI RESIKO DAN ESKALASI KINERJA PEMBIAYAAN MUDHARABAH PADA LEMBAGA KEUANGAN MIKRO SYARI’AH
Date
2017-01-23Author
Wardayati, Siti Maria
Wahyuni, Nining Ika
Hisamuddin, Nur
Metadata
Show full item recordAbstract
Perkembangan lembaga keuangan syariah di Indonesia sangat pesat meskipun
merupakan lembaga baru yang semua produknya tergolong baru di negara yang
mayoritas Islam ini. Penelitian ini akan menguji variabel kompetensi account
officer syariah dan risiko pembiayaan yang mempengaruhi kinerja pembiayaan
mudharabah, dan juga menguji variabel etika bisnis islami dan informasi asimetri
dalam kaitannya dengan risiko dan kinerja pembiayaan mudharabah. Sampel
dari penelitian ini adalah Lembaga Keuangan Mikro Syariah di Jember dan
Bondowoso dengan responden manajer dan pemimpin LKMS dengan menggunakan
data primer yang diperoleh melalui kuesioner. Penelitian ini menggunakan
pendekatan kuantitatif dan alat pengolahan data menggunakan Partial Least
Square (PLS). Hasil keseluruhan penelitian ini adalah signifikan. Hasil akhir dari
penelitian ini adalah pengembangan dari model pengurangan risiko pembiayaan
mudharabah merupakan eskalasi upaya kinerja pembiayaan tersebut.
Collections
- LSP-Jurnal Ilmiah Dosen [7298]