PENGARUH PENERAPAN PENDEKATAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS IV PADA MATA PELAJARAN IPS POKOK BAHASAN PERMASALAHAN SOSIAL DI SDN KEBONSARI 04 JEMBER
View/ Open
Date
2016Author
Wilis Arum Sari
M. Sulthon Masyhud
Muhtadi Irvan
Metadata
Show full item recordAbstract
Contextual teaching and learning merupakan konsep belajar yang membantu guru mengaitkan antara materi yang diajarkan dengan situasi dunia nyata siswa dan mendorong siswa membuat hubungan antara pengetahuan yang dimilikinya dengan penerapan dalam kehidupan nyata. Tujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan pendekatan contextual teaching and learning terhadap hasil belajar IPS pokok bahasan permasalahan sosial pada siswa kelas IV SDN Kebonsari 04 Jember semester genap tahun pelajaran 2015/2016. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimental dengan pola pre- test post-test control group design. Pengumpulan data menggunakan metode tes yang berupa tes obyektif pada pre-test dan post-test. Subyek penelitian yaitu siswa kelas IV yang terdiri dari kelas IVB dan kelas IVC SDN Kebonsari 04 Jember. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode tes. Skor tes siswa berupa nilai hasil pre-test dan post-test yang dianalisis dengan uji-t menggunakan program SPSS versi 14.00 Hasil analisis dengan rumus uji-t diperoleh t-hitung = 3,413 dengan keefektifan relative sebesar 54,71%. Hasil perhitungan uji-t di konsultasikan dengan t-tabel pada db = 68, taraf signifikansi 5%, sehingga diperoleh nilai t-tabel = 1,997; dapat diketahui bahwa t-hitung > t-tabel (3,413 > 1,997), sehingga dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh penerapan pendekatan contextual teaching and learning terhadap hasil belajar siswa kelas IV pokok bahasan masalah sosial di SDN Kebonsari 04 Jember tahun pembelajaran 2015/2016.
Collections
- SRA-Education [1352]