PENINGKATAN PERKEMBANGAN KOGNITIF ANAK KELOMPOK B2 MELALUI PERMAINAN MENYUSUN BENTUK GEOMETRI DI TK PLUS AL-HUJJAH KERANJINGAN SUMBERSARI JEMBER TAHUN PELAJARAN 2015/2016
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah:
1) mendeskripsikan penerapan permainan menyusun bentuk geometri anak kelompok B2 yang dapat meningkatkan perkembangan kognitif di TK Plus Al-Hujjah Keranjingan Sumbersari Jember Tahun Pelajaran 2015/2016; dan
2) meningkatkan perkembangan kognitif anak kelompok B2 melalui permainan menyusun bentuk geometri di TK Plus Al-Hujjah Keranjingan Sumbersari Jember Tahun Pelajaran 2015/2016.
Penelitian ini dilaksanakan di TK Plus Al-Hujjah Keranjingan Sumbersari Jember. Subjek penelitian yang dilakukan adalah anak kelompok B2 yang terdiri atas 25 anak. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan menggunakan model Hopkins. Setiap siklus terdiri atas empat tahap yaitu perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode observasi, wawancara, dan dokumentasi.