PENGARUH PERSONAL SELLING TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA PT. ASURANSI JIWASRAYA JEMBER
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh
personal selling terhadap keputusan pembelian pada PT. Asuransi Jiwasraya
Jember. Jenis penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan
klasifikasi penelitian berdasarkan tujuannya yaitu eksplanasi, di mana statistik
yang digunakan untuk menganalisis data sampel dan hasilnya akan
digeneralisasikan untuk populasi di mana sampel diambil. Populasi dalam
penelitian ini adalah nasabah Jiwasraya khusus daerah Jember yang masih aktif
dari bulan Januari-Desember 2014 dengan jumlah sampel 80 responden. Teknik
viii
pengambilan sampel menggunakan simple random sampling (acak) dengan
menyebarkan angket ke rumah-rumah nasabah sebanyak 80 responden yang sudah
diketahui menggunakan rumus Slovin. Alat analisis yang digunakan adalah
analisis regresi linier sederhana, karena peneliti hanya mengguanakn satu variabel
bebas dan satu variabel terikat. Hasil pengujian koefisien dari analisis regresi
linier sederhana menunjukkan bahwa Personal Selling berpengaruh positif dan
signifikan terhadap keputusan pembelian pada PT. Asuransi Jiwasraya Jember.