Penerapan Metode Guided Discovery untuk Meningkatkan Motivasi dan Hasil Belajar IPA Pokok Bahasan Benda dan Sifatnya Siswa Kelas IV MI Riyadlus Sholihien Jember Tahun Pelajaran 2015/2016
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi rendahnya motivasi dan hasil belajar pada mata pelajaran IPA siswa kelas IV MI Riyadlus Sholihien Jember. Rendahnya motivasi dan hasil belajar dikarenakan kurang bervariasinya penggunaan metode pembelajaran di kelas sehingga pembelajaran IPA di kelas masih berpusat pada guru, guru lebih aktif dalam pembelajaran, sedangkan keaktifan siswa rendah. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimanakah peningkatan motivasi dan hasil belajar pokok bahasan benda dan sifatnya siswa kelas IV MI Riyadlus Sholihien Jember tahun pelajaran 2015/2016 melalui metode Guided Discovery. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar IPA melalui metode Guided Discovery. Subjek Penelitian ini adalah siswa kelas IV MI Riyadlus Sholihien Jember. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Penelitian tindakan kelas (PTK) ini dilaksanakan sebanyak dua siklus, tiap siklus terdiri dari empat tahapan, yaitu: perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Teknik pengumpulan data yang digunakan yakni teknik observasi, tes, wawancara, angket, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi siswa mengalami peningkatan. Skor motivasi belajar meningkat dari siklus I 73,6 menjadi 87,3 pada siklus II. Meningkatnya motivasi belajar juga berdampak pada meningkatnya hasil belajar siswa. Hasil belajar siswa pada siklus I diperoleh skor rata-rata 74,6 dan meningkat pada siklus II sebesar 86,5. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa metode Guided Discovery dapat meningkatkan motivasi dan hasil belajar IPA.
Collections
- SRA-Education [1352]