• Login
    View Item 
    •   Home
    • UNDERGRADUATE THESES (Koleksi Skripsi Sarjana)
    • UT-Faculty of Teacher Training and Education
    • View Item
    •   Home
    • UNDERGRADUATE THESES (Koleksi Skripsi Sarjana)
    • UT-Faculty of Teacher Training and Education
    • View Item
    JavaScript is disabled for your browser. Some features of this site may not work without it.

    PENINGKATAN KEMAMPUAN SOSIAL DAN EMOSIONAL ANAK KELOMPOK A1 MELALUI METODE BERMAIN DENGAN PERMAINAN PETAK UMPET DI TK BINA ANAPRASA NURIS E JEMBER TAHUN PELAJARAN 2015/2016

    Thumbnail
    View/Open
    Retno Ayu Kusuma Wardani 120210205092-1.pdf (3.001Mb)
    Date
    2016-08-10
    Author
    Wardani, Retno Ayu Kusuma
    Metadata
    Show full item record
    Abstract
    Hasil perkembangan sosial dan emosional anak sebelum tindakan menunjukkan bahwa dari 23 anak hanya ada 8 anak yang kemampuan sosial dan emosionalnya baik, dan 15 anak kurang dan sangat kurang. Untuk mengatasi masalah tersebut, peneliti akan menggunakan metode bermain dengan permainan petak umpet sehingga kemampuan sosial dan emosional anak meningkat. Berdasarkan latar belakang yang telah dikemukakan, rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: (1) Bagaimanakah penerapan permainan petak umpet untuk meningkatkan kemampuan sosial dan emosional pada anak kelompok A1 di TK Bina Anaprasa NURIS Jember Tahun Pelajaran 2015/2016? (2) Bagaimanakah peningkatan kemampuan sosial anak kelompok A1 melalui kegiatan bermain petak umpet di TK Bina Anaprasa NURIS Jember Tahun Pelajaran 2015/2016?dan (3) Bagaimanakah peningkatan kemampuan emosional anak kelompok A1 melalui kegiatan bermain petak umpet di TK Bina Anaprasa NURIS Jember Tahun Pelajaran 2015/2016? Berdasarkan rumusan masalah tersebut, maka tujuan penelitian ini untuk: (1) Mendeskripsikan proses permainan petak umpet yang dapat meningkatkan kemampuan sosial emosional pada anak kelompok A1 TK Bina Anaprasa NURIS Jember Tahun Pelajaran 2015/2016.(2) Meningkatkan kemampuan sosial anak kelompok A1 TK Bina Anaprasa NURIS Jember Tahun Pelajaran 2015/2016 setela melakukan kegiatan bermain petak umpet. dan (3) Meningkatkan kemampuan emosional anak kelompok A1 TK Bina Anaprasa NURIS jember Tahun Pelajaran 2015/2016 setelah melakukan kegiatan bermain petak umpet. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas dengan menggunakan desain penelitian Hopkins. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode observasi, dokumentasi, wawancara.Penggunaan metode bermain dengan permainan petak umpet dilaksanakan dalam 2 siklus. Penggunaan metode bermain dengan permainan petak umpet dengan cara mengajarkan kepada anak dengan praktek langsung di halaman sekolah. Melalui penggunaan metode bermain dengan permainan petak umpet kemampuan sosial anak kelompok A1 TK Bina Anaprasa NURIS Jember mengalami peningkatan, hasil perkembangan sosial siklus I meningkat yaitu 73.91% tuntas dan 26.08% anak tidak tuntas dengan nilai rata-rata 67.02, siklus II 91.30% tuntas dan 8.69% tidak tuntas dengan nilai rata-rata 75.72, dan kemampuan emosional anak kelompok A1 TK Bina Anaprasa NURIS mengalami peningkatan. Siklus I 86.95% tuntas dan 13.04% tidak tuntas dengan nilai rata-rata 72.02, sedangkan siklus II yang tuntas 91.30% anak dan 8.69% anak tidak tuntas dengan nilai rata-rata 82.60.
    URI
    http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/76288
    Collections
    • UT-Faculty of Teacher Training and Education [15406]

    UPA-TIK Copyright © 2024  Library University of Jember
    Contact Us | Send Feedback

    Indonesia DSpace Group :

    University of Jember Repository
    IPB University Scientific Repository
    UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository
     

     

    Browse

    All of RepositoryCommunities & CollectionsBy Issue DateAuthorsTitlesSubjectsThis CollectionBy Issue DateAuthorsTitlesSubjects

    My Account

    LoginRegister

    Context

    Edit this item

    UPA-TIK Copyright © 2024  Library University of Jember
    Contact Us | Send Feedback

    Indonesia DSpace Group :

    University of Jember Repository
    IPB University Scientific Repository
    UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository