PENGGUNAAN MEDIA FILM ANIMASI BISU UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DALAM KEGIATAN MENULIS KARANGAN NARASI PADA KELAS IV SDN RAMBIGUNDAM 02 JEMBER
Abstract
Bahasa merupakan salah satu komponen penting yang ada di dalam kehidupan.
Dalam kehidupan sehari-hari, manusia tidak bisa terlepas dari peran bahasa yang
berguna sebagai alat penghubung antara manusia satu dengan yang lain.
Keterampilan berbahasa dibagi menjadi empat aspek yaitu mendengarkan, berbicara,
membaca dan menulis. Menulis merupakan salah satu keterampilan yang harus
dikuasai oleh siswa untuk meningkatkan kemampuannya dalam berbahasa. Pada
kenyataannya masih banyak kendala yang terjadi untuk mencapai tujuan
pembelajaran dalam kegiatan menulis karangan narasi. Salah satunya adalah metode
pembelajaran yang digunakan kurang variatif dan penggunaan media yang terbatas.
Hal ini mengakibatkan hasil belajar siswa masih tergolong rendah. Salah satu media
yang dapat digunakan untuk mengatasi masalah di atas adalah media film animasi
bisu. Media ini dapat digunakan untuk membantu mengembangkan dan memperbaiki
hasil belajar siswa dalam kegiatan menulis karangan narasi