Teori Graph, Aplikasi dan Tumbuhnya Keterampilan Berpikir Tingkat TInggi
Abstract
Kurang lebih satu tahun setengah yang lalu tepatnya tanggal 1 Agustus 2013, saya diamanati jabatan fungsional tertinggi yaitu profesor oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI dalam Matematika Diskrit bidang Combinatorics dan Graph Theory. Matematika diskrit adalah cabang matematika yang mengkaji model-model fenomena dalam kehidupan sehari-hari dengan domain yang tidak berkesinambungan. Domain matematika diskrit biasanya berupa bilangan bulat atau bilangan rasional namun bukan merupakan bilangan riel atau imaginer. Lawan kata diskrit adalah kontinyu, sehingga dalam matematika dikenal sebuah fungsi diskrit dan fungsi kontinyu. Sistem dinamis yang mengkaji tentang Heat Transfer, Virus Propagation, Air Flow Analysis, Forecasting dan lain sebagainya adalah contoh model-model kontinyu. Sedangkan kajian terhadap network topology, and delivery circuit design, communication network addressing systems, coding theory and cryptography, automata, x-ray crystallography, data security dan scheduling problem merupakan fenomena-fenomena diskrit. Melalui pidato ilmiah ini akan dibahas beberapa aplikasi konstektual matematika diksrit khususnya Teori Graf dalam menanangani beberapa masalah.
Collections
- MIPA [81]