PENERAPAN MODEL PBI (PROBLEM BASED INSTRUCTION) DISERTAI PERFORMANCE ASSESSMENT UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS VIII-A PADA SUB POKOK BAHASAN LUAS PERMUKAAN DAN VOLUME KUBUS DAN BALOK DI SMP NEGERI 1 JENGGAWAH SEMESTER GENAP TAHUN AJARAN 2012/2013
Abstract
Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (PTK).
Penelitian dilaksanakan pada semester genap tahun ajaran 2012/2013. Subjek
penelitian ini adalah kelas VIII-A SMP Negeri 1 Jenggawah. Desain penelitian
yang digunakan adalah model Hopkins. Penelitian ini direncanakan dua siklus
dengan setiap siklus terdiri dari tiga pertemuan, pada pertemuan pertama dan
pertemuan kedua dilakukan pembelajaran, dan pertemuan ketiga diadakan tes
akhir siklus.
Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah
metode observasi, wawancara, tes dan dokumentasi. Data yang dianalisis dalam
penelitian ini adalah: (1) penerapan model PBI disertai Performance Assessment
pada sub pokok bahasan luas permukaan dan volume kubus dan balok; (2)
aktivitas belajar siswa; (3) aktivitas guru; (4) ketuntasan hasil belajar.
Penerapan model PBI disertai Performance Assessment pada sub pokok
bahasan luas permukaan dan volume kubus dan balok berjalan dengan lancar pada
setiap siklus. Pembelajaran ini dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar
siswa. Pada siklus I, persentase ketuntasan belajar siswa adalah 59,46%. Pada
siklus II, persentase ketuntasan belajar siswa meningkat menjadi 89,19%.
Sedangkan aktivitas siswa juga meningkat dari 70,83% pada siklus I menjadi
87,50% pada siklus II. Secara keseluruhan pembelajaran dengan model PBI
disertai Performance Assessment dilaksanakan dengan baik walaupun masih
terdapat kekurangan dalam penerapannya.