Pengaruh Jumlah Penduduk, Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK), Pengangguran Dan Kemiskinan Terhadap Pertumbuhan Ekonomi Provinsi Jawa Timur Tahun 1988-2018
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menjelaskan pengaruh tingkat
pertumbuhan penduduk, tingkat partisipasi angkatan kerja (TPAK),
pengangguran, dan kemiskinan terhadap PDRB provinsi Jawa Timur. Variabel
terikat yang digunakan dala penelitian ini adalah pertumbuhan ekonomi (PDRB),
sedangkan variabel bebasnya adalah jumlah penduduk, tingkat partisipasi
angkatan kerja (TPAK), pengangguran dan kemiskinan. Data yang digunakan
adalah data Time Series yaitu periode 1988-2018 yang diperoleh dari data skunder
dengan menggunakan metode analisis regresi linier berganda.
Berdasarkan hasil penelitian uji F variabel pertumbuhan penduduk, tingkat
partisipasi angkatan kerja, pengangguran serta kemiskinan berpengaruh secara
signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi. Sementara itu hasil penelitian uji t
menunjukkan adanya pengaruh negatif dan signifikan variabel jumlah penduduk
dan kemiskinan terhadap pertumbuhan ekonomi,serta tidak berpengaruhnya
tingkat partisipasi angkata kerja dan pengangguran terhadap pertumbuhan
ekonomi Provinsi Jawa Timur periode tahun 1988-2018.