Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/95909
Title: Analisis Perlakuan Akuntansi Aset Biologis Pada PT. Perkebunan Nusantara XII (Persero) Kebun Kayumas
Authors: Hisamuddin, Nur
Widiyanti, Novi Wulandari
Ubaidillah, Achmad
Keywords: Aset Biologis
Perlakuan Akuntansi
PSAK 69
Series/Report no.: 140810301201;
Abstract: Setiap perusahaan mencatat asetnya dalam laporan keuangan yang berguna bagi pihak internal maupun pihak eksternal perusahaan. Aset yang dicatat dalam laporan keuangan perusahaan salah satunya adalah aset biologis. Aset biologis merupakan tanaman dan hewan yang mengalami transformasi biologis. Pada saat ini DSAK (Dewan Standar Akuntansi Keungan) telah telah menyusun dan mengesahkan PSAK 69: Agriculture yang mengatur tentang perlakuan akuntansi (pengakuan, pengukuran, penyajian, dan pengungkapan) bagi perusahaan agrikultur yang berlaku efektif sejak tanggal 1 Januari 2017. Penelitian ini dilakuan pada PT. Perkebunan Nusantara XII (Persero) Kebun Kayumas yang bergerak di bidang agrikultur. Penelitian bertujuan untuk mengetahui perlakuan akuntansi aset biologis pada PT. Perkebunan Nusantara XII (Persero) Kebun Kayumas berdasarkan PSAK 69: Agriculture. Dalam melakukan penelitian ini penulis menggunakan teknik analsisis deskriptif kualitatif dimana penulis memperoleh data dari sumber dengan cara melakukan wawancara terhadap narasumber dan melihat catatan-catatan akuntansi yang ada di perusahaan. Hasil dari penelitian ini yaitu perusahaan melakukan pengukuran aset biologisnya berdasarkan harga perolehannya karena nilai wajar dari aset biologis tersebut tidak dapat diukur secara andal.
URI: http://repository.unej.ac.id//handle/123456789/95909
Appears in Collections:UT-Faculty of Economic and Business

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Achmad Ubaidillah - 140810301201_1.pdf1.22 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.

Admin Tools