Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/94339
Title: Pengukuran Kinerja Usaha Mikro Kecil dan Menengah (Umkm) Pengolahan Jamur Tiram di Kabupaten Jember
Authors: JANUAR, Jani
HAPSARI, Triana Dewi
ELVANI, Siska
Keywords: Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM)
Jamur Tiram
Issue Date: 2019
Series/Report no.: 161520201004;
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Kinerja UMKM pengolahan jamur tiram pada perspektif finansial, (2) Kinerja UMKM pengolahan jamur tiram pada perspektif pelanggan, (3) Kinerja UMKM pengolahan jamur tiram pada perspektif proses bisnis internal, (4) Kinerja UMKM pengolahan jamur tiram pada perspektif pertumbuhan dan pembelajaran. Daerah penelitian ditentukan secara sengaja yaitu pada usaha pengolahan jamur tiram di Kabupaten Jember. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dan analitik. Metode pengambilan contoh adalah non probability sampling dengan metode snowball sampling. Data pada penelitian menggunakan data primer dan sekunder dari beberapa instansi terkait. Analisis yang digunakan adalah Balanced Scorecard. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Keuntungan yang diterima KUB Mitra 88 dari produksi jamur krispi sebesar Rp 870.930,55/proses produksi dan dari produksi bumbu pecel sebesar Rp 914.076,86. Keuntungan dari produksi jamur krispi pada UKM Rumah Jamur Zahra dan Mutiara Jamur Tiram masing-masing sebesar Rp 232.688,53 dan Rp 70.923,74 per proses produksi. Nilai R/C ratio pada produk jamur krispi di KUB Mitra 88 Jember sebesar 2,10 dan pada produk bumbu pecel sebesar 2,03. Nilai R/C ratio pada Rumah Jamur Zahra sebesar 1,55 dan pada Mutiara Jamur Tiram sebesar 1,23. Nilai BEP unit produk jamur krispi dan bumbu pecel pada KUB Mitra 88 Jember secara berurutan adalah 49 dan 48 dengan BEP dalam rupiah masing- masing Rp 244.901,52 dan Rp 358.722,52. BEP unit produk jamur krispi kemasan 75 gr dan 85 gr pada Rumah Jamur Zahra masing-masing 33 dan 29 dengan BEP rupiah sebesar Rp 227.277,98 pada kemasan 75 gr dan Rp 233.249,84 pada kemasan 85 gr. BEP unit jamur krispi kemasan 25 gr dan 85 gr pada Mutiara Jamur Tiram masing-masing sebesar 98 dan 29 dengan BEP rupiah Rp 195.814,93 pada kemasan 25 gr dan Rp 174.775,41 pada kemasan 85 gr. Berdasarkan hasil perhitungan keuntungan, R/C ratio, dan BEP, usaha menguntungkan dan layak untuk dijalankan. (2) Skor kepuasan pelanggan jamur krispi pada KUB Mitra 88 Jember sebesar 78,95 dan termasuk dalam kategori puas. Skor kepuasan pelanggan bumbu pecel pada KUB Mitra 88 Jember sebesar 77,81 (puas). Skor kepuasan pelanggan jamur krispi pada Rumah Jamur Zahra dan Mutiara Jamur Tiram masing-masing sebesar 73,99 dan 77,74. Artinya, pelanggan jamur krispi pada kedua UMKM dikategorikan “puas”. Sehingga kinerja UMKM pengolahan jamur tiram di Kabupaten Jember pada perspektif pelanggan adalah baik. (3) Nilai kinerja perspektif proses bisnis internal pada KUB Mitra 88 Jember sebesar 83,33, pada Rumah Jamur Zahra sebesar 78,67, dan pada Mutiara Jamur Tiram sebesar 79,33. Berdasarkan nilai yang diperoleh maka kinerja UMKM pengolahan jamur tiram di Kabupaten Jember pada perspektif bisnis internal adalah baik. (4) Skor kepuasan pekerja pada KUB Mitra 88 Jember sebesar 84,44, pada Rumah Jamur Zahra sebesaar 82,22, dan pada Mutiara Jamur Tiram sebesar 77,78. Berdasarkan skor tersebut kepuasan pekerja termasuk dalam kategori “baik”. Jumlah pekerja pada ketiga UMKM tetap dari awal usaha berdiri hingga tahun 2018 sehingga persentase keluarnya pekerja adalah 0%. Atas dasar tersebut maka kinerja UMKM pengolahan jamur tiram di Kabupaten Jember pada perspektif pertumbuhan dan pembelajaran termasuk dalam kategori “baik”.
URI: http://repository.unej.ac.id//handle/123456789/94339
Appears in Collections:MT-Agribusiness

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Siska Elvani, S.P. - 161520201004_.pdf7.35 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.