Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/88830
Title: Pengaruh Stres Kerja, Komitmen Organisasi dan Dukungan Sosial terhadap Kinerja Pegawai di Dinas Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Jember
Authors: Titisari, Purnamie
Saleh, Choirul
HANDOKO, RIO
Keywords: Stres Kerja
Komitmen Organisasi
Dukungan Sosial
Kinerja Pegawai
Dinas Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Jember
Issue Date: 3-Dec-2018
Abstract: Sumber Daya Manusia (SDM) merupakan faktor utama yang memiliki peran penting dalam suatu organisasi. Walaupun banyak sumber daya, sarana dan prasarana lainnya, tanpa ada sumber daya manusia maka kegiatan perusahaan tersebut tidak akan berjalan dengan baik. Oleh karena itu sumber daya manusia menjadi salah satu aset yang sangat penting bagi suatu perusahaan. Sehingga perlu adanya pengelolahan SDM yang sesuai dan memenuhi kebutuhan perusahaan, agar nantinya tujuan yang diharapkan perusahaan dapat tercapai. Tercapainya tujuan organisasi dapat dilihat bagaimana hasil dari kinerja karyawan. Beberapa faktor yang memengaruhi kinerja karyawan antara lain stress kerja, komitmen organisasi dan dukungan sosial. Pada penelitian ini, peneliti ingin mengetahui bagaimana pengaruh stress kerja, komitmen organisasi dan dukungan sosial terhadap kinerja karyawan. Penelitian ini dilakukan di Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Jember. Diharapkan penelitian ini mampu mendapatkan hasil yang dapat merefleksikan pengaruh faktor-faktor penentu kinerja karyawan untuk mencapai tujuan dan tanggung jawab pada lingkungan kerja yang maksimal. Populasi pada penelitian ini seluruh pegawai Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Jember sebanyak 45 orang. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan teknik sampling jenuh atau sensus. Berdasarkan jumlah populasi yang ada di Dinas Pemuda Dan Olahraga Kabupaten Jember sebanyak 45 orang. Berdasarkan hasil pengujian didapatkan hasil bahwa variabel stress kerja, komitmen organisasi dan dukungan sosial berpengaruh signifikan positif terhadap kinerja karyawan Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Jember.
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/88830
Appears in Collections:UT-Faculty of Economic and Business

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
RIO HANDOKO - 130810201256.pdf3.17 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.

Admin Tools