Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/83650
Title: Hubungan Pemakaian Alat Pelindung Diri dengan Tingkat Kecacatan Klien Kusta di Wilayah Kerja Puskesmas Jenggawah dan Tempurejo Kabupaten Jember Tahun 2014
Authors: HUZZEIN, Edho Choyrul
RAHMAWATI, Iis
SUSANTO, Tantut
Keywords: ALAT PELINDUNG DIRI
TINGKAT KECACATAN
KUSTA
Issue Date: 17-Dec-2017
Abstract: Penyakit kusta adalah penyakit kronik yang disebabkan oleh kuman Mycobacterium leprae dan dapat mengakibatkan masalah yang berkaitan dengan kesehatan fisik adalah terkait dengan kecacatan. Pencegahan kecacatan klien kusta dapat dilakukan denganpemakaian alat pelindung diri. Penelitian dilaksanakan melalui pendekatan kuantitatif desain observasional analitik. Metode pengumpulan data adalah obseravasi tingkat kecacatan dan kuisioner. Responden adalah klien kusta yang menjalani pengobatan MDT di Wilayah Kerja Puskesmas Jenggawah dan Puskesmas Tempurejo yaitu sebanyak 17 klien kusta. Berdasarkan data penelitian didapatkan bahwa klien kusta (64,7%) tidak memakaia alat pelindung diri dan keluarga klien kusta (35,3%) memakai alat pelindung diri. Data dianalisis dengan teknik Chi Square koreksi. Hasil koreksi Fisher’s Exact Test dengan p value 0,010 menunjukkan Ha diterima atau berarti ada hubungan pemakaian alat pelindung diri terhadap tingkat kecacatan klien kusta. Hasil penelitian diharapkan dapat menjadi dasar program promosi, prevensi, dan proteksi kusta di Indonesia dengan mengintegrasikan model intervensi keperawatan komunitas dan melibatkan instansi terkait.
Description: e-Jurnal Pustaka Kesehatan, vol.3 (no.1), Januari , 2015
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/83650
ISSN: 2355-178X
Appears in Collections:LSP-Jurnal Ilmiah Dosen

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
PS. IK_Jurnal_Tantut S_Hubungan Pemakaian Alat.pdf167.27 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.