Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/80067
Title: UPAYA MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR KOGNITIF FISIKA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN QUANTUM TEACHING PADA SISWA KELAS X IPA 4 DI MAN 2 JEMBER
Authors: Subiki
Bachtiar, Rayendra Wahyu
Kharisma, Dea Ayu
Keywords: Peningkatan Aktivitas dan Hasil Belajar Kognitif
Model Pembelajaran Quantum Teaching
Issue Date: 19-Apr-2017
Abstract: Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan peningkatan aktivitas dan hasil belajar kognitif fisika siswa dengan model pembelajaran Quantum Teaching di kelas X IPA 4 MAN 2 Jember. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas dengan subyek penelitian siswa kelas X IPA 4 di MAN 2 Jember dengan jumlah siswa 38 orang. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah model Kemmis dan Mc Tagart. Penelitian ini dilaksanakan dalam 2 siklus dan diawali dengan kegiatan pra siklus. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, tes, wawancara, dan dokumentasi. Berdasarkan hasil analisis data setelah penelitian dilaksanakan menunjukkan bahwa aktivitas belajar siswa dan hasil belajar kognitif fisika siswa dari kegiatan pra siklus hingga kegiatan siklus 2 telah mengalami peningkatan. Perolehan skor rata-rata aktivitas belajar siswa pada pra siklus sebesar 27,43% dengan kategori kurang aktif, namun skor rata-rata aktivitas belajar siswa pada siklus I mengalami peningkatan dengan skor rata-rata sebesar 67,36% dengan kategori cukup aktif, jumlah peningkatan dari pra siklus ke siklus I sebesar 39,93% dan perolehan skor rata-rata aktivitas belajar siswa pada siklus II sebesar 79,29% dengan kategori aktif, jumlah peningkatan skor rata-rata aktivitas belajar dari siklus I ke siklus II sebesar 11,93%. Adapun perolehan skor rata-rata kelas pada prasiklus sebesar 51,36 dan mengalami peningkatan pada siklus I sebesar 25,91 sehingga diperoleh skor rata-rata kelas sebesar 77,27, dan jumlah peningkatan siklus I ke siklus II sebesar 3, sehingga perolehan skor rata-rata kelas pada siklus II sebesar 80,27. Perolehan nilai N-gain pada siklus I sebesar 0,53 dengan kategori sedang, dan pada siklus II sebesar 0,59 dengan kategori sedang. Berdasarkan uraian di atas, dapat disimpulkan bahwa aktivitas dan hasil belajar kognitif fisika siswa kelas X IPA 4 MAN 2 Jember menggunakan dengan model pembelajaran Quantum Teaching mengalami peningkatan.
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/80067
Appears in Collections:UT-Faculty of Teacher Training and Education

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Dea Ayu Kharisma - 120210102106.pdf2.23 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.

Admin Tools