Please use this identifier to cite or link to this item:
https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/79118
Title: | Pemanfaatan Serbuk Selulosa Kulit Kakao sebagai Adsorben Logam Berat Ni pada Limbah Cair Elektroplating Usage of Cacao Shell Cellulose as Ni Adsorbent in Electroplating’s Waste Water |
Authors: | Dewi Moelyaningrum, Anita Ellyke Baroroh, Azzumrotul |
Keywords: | Selulosa Kulit kakao Nikel |
Issue Date: | 2017 |
Publisher: | UNEJ PRESS |
Series/Report no.: | Artikel Ilmiah Hasil Penelitian Mahasiswa; |
Abstract: | Kabupaten Jember merupakan kabupaten penghasil kakao, namun Kabupaten Jember juga menghasilkan limbah perkebunan berupa kulit kakao. Industri elektroplating yang menjadi tempat penelitian menggunakan Cu, Ni ,dan Cr sebagai bahan pelapis, namun industri elektroplating tidak melakukan pengolahan limbah sebelum limbah dibuang ke sungai di belakang industri. Kandungan Ni pada limbah elektroplating X melebihi baku mutu yang ditetapkan. Serbuk seluosa kulit kakao digunakan sebagai adsorben Ni pada limbah cair elektroplating. Jenis penelitian adalah True Eksperiment dengan desain Posttest Only Control Group Design. Semua variasi massa adsorben (4 g/L, 7 g/L, dan 10 g/L) dikontakkan dengan 1 L limbah elektroplating yang mengandung Ni selama 2 jam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adsorbsi Ni meningkat seiring dengan penambahan massa serbuk selulosa kulit kakao. Serbuk selulosa sebanyak 4 g/L dapat mengadsorbsi Ni sebanyak 26% dari 1,275 mg/L . Serbuk selulosa sebanyak 7 g/L dapat mengadsorbsi Ni sebanyak 47,53%. Serbuk selulosa sebanyak 10 g/L dapat mengadsorbsi Ni sebanyak 69,66%. Kesimpulan penelitian adalah serbuk selulosa kulit kakao sebanyak 10 g/L dapat dijadikan sebagai alternatif media pengolahan limbah cair industri elektroplating yang dihasilkan terutama untuk menurunkan kandungan Ni. |
URI: | http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/79118 |
Appears in Collections: | SRA-Medical |
Files in This Item:
File | Description | Size | Format | |
---|---|---|---|---|
Azzumrotul.pdf | 182.83 kB | Adobe PDF | View/Open |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.