Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/76991
Title: Ko-prosesing pati garut-kitosan secara spray drying
Authors: Wicaksono, Yudi
Witono, Yuli
Herlina
Nuri
Keywords: Pati garut
eksipien ko-proses
cetak langsung
Issue Date: 9-Sep-2016
Abstract: Pati merupakan salah satu eksipien yang digunakan paling luas dalam pembuatan sediaan padat. Salah satu permasalahan dalam penggunaan pati adalah sifat alirnya yang jelek sehingga tidak dapat digunakan sebagai eksipient pada tablet cetak lansung. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengembangkan pati garut menjadi eksipien tablet cetak langsung. Pati garut dilakukan ko-prosesing dengan kitosan secara spray drying. Suspensi dari pati garut-kitosan untuk umpan pada spray drying disiapkan dengan tiga perbandingan yang berbeda (1:1, 2:1 dan 3:1). Produk dari ko-prosessing dievaluasi morfologi, kandungan lembab, viskositas, sudut diam, kecepatan alir, berat jenis nyata, berat jenis mampat dan indeks Carr'snya. Dari hasil evaluasi yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa ko-proses pati garut-kitosan mempunyai bentuk sferis, kandungan lembab dalam rentang 4,70–5,10 % b/b, viskositas dalam rentang 1,77-2,17 mpas, sudut diam <38 0 , kecepatan alir dalam rentang 1,5–4,0 gram/detik, berat jenis nyata dalam rentang 0,47–0,59 g/mL, berat jenis mampat dalam rentang 0,59–0,79 g/mL dan Indeks Carr dalam rentang 19,03-25,13 %.
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/76991
ISSN: 0126-1037
Appears in Collections:LSP-Article In Magazine

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Ko-prosesing pati garut-kitosan secara spray drying.pdf235.83 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.