Please use this identifier to cite or link to this item: https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/68004
Title: ANALISIS DISKRIPTIF SEKTOR EKONOMI POTENSIAL DAERAH UNTUK PENGEMBANGAN WILAYAH KABUPATEN JOMBANG TAHUN 1997 / 1999
Authors: Hariiono
Badjuri
MUSTIKASARI, MEVY DIAH
Keywords: ANALISIS DISKRIPTIF
SEKTOR EKONOMI
POTENSIAL DAERAH
PENGEMBANGAN WILAYAH
Issue Date: 20-Dec-2015
Abstract: Penelitian yang dilakukan bertujuan untuk mengetahui sektor yang mempunyai prospek pendorong penting bagi pembangunan ekonomi di Kabupaten Jombang serta besarnya pergeseran total persentase pertumbuhan pada sektor prioritas tersebut. Metode yang digunakan ialah analisis Location Quatient (LQ) digunakan untuk mengetahui besar kecilnya kekuatan peranan suatu sektor. Analisis Shift Share digunakan untuk mengetahui sumber komponen pertumbuhan sektor ekonomi yang maju atau lamban, sekaligus untuk mengetahui besarnya pergeseran peranan atau kontribusi masing-masing sektor terhadap PDRB, dan untuk mengetahui sektor prioritas yang terpilih digunakan analisis Skalling berdasarkan perhitungan LQ dan Shift Share. Dengan menggunakan analisis LQ diketahui bahwa sektor yang paling potensial dalam pembangunan ekonomi di Kabupaten Jombang selama tahun 1997 meliputi sektor pertanian; sektor listrik, gas dan air bersih; sektor jasa-jasa; sektor angkutan dan komunikasi; dan sektor bangunan. Tahun 1998 terdapat lima sektor yaitu sektor pertanian; sektor listrik, gas dan air bersih; sektor jasa-jasa; sektor angkutan dan komunikasi; dan sektor pertambangan dan penggalian. Tahun 1999 yaitu sektor pertanian; sektor listrik, gas dan air bersih; sektor jasa-jasa; dan sektor angkutan dan komunikasi. Bcrdasarkan hasil analisis Shift Share sektor yang pertumbuhannya paling lambat, yaitu sektor bangunan, sedangkan sektor pertanian tetap merupakan sektor yang pertumbuhannya paling maju. Hasil analisis Skalling berdasarkan perhitungan LQ dan Shift Share terdapat satu sektor prioritas yang dipilih untuk dikembangkan lebih lanjut, yaitu sektor prioritas yang memiliki nilai Skalling tertinggi diantara sektor lainnya adalah sektor pertanian dengan nilai Skalling sebesar 100. Artinya sektor pertanian di Kabupaten Jombang mempunyai keunggulan komparatif didalam kontribusinya terhadap pendapatan daerah dibandingkan sektor lainnya.
URI: http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/68004
Appears in Collections:UT-Faculty of Economic and Business

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Mevy Diah Mustikasari 970810101142.pdf36.77 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.

Admin Tools